Jenazah Kelima Dari Insiden Perahu Terguling Ditemukan

oleh -
oleh

Reporter : Ciprut Laela

SuaraBojonegoro.com – Insiden perahu terbalik yang menyebabkan beberapa awak penumpang perahu kehilangan nyawanya, dan beberapa penumpang lainnya masih dalam pencarian oleh team SAR (search and rescue), Jumat (05/11/2021).

Dalam insiden ini dikabarkan awak penumpang perahu sekitar 23 orang dan 7 kendaraan roda dua. Insiden ini terjadi dipenyebrangan yang menghubungkan Desa Ngadirejo Kecamatan Rengel Kabupaten Tuban yang melintas ke arah Desa Semambung Kecamatan Kanor – Bojonegoro, pada (3/11/2021) Rabu lalu sekitar pukul 9.30 wib.

Danton SAR Brimob Aiptu Suyanto,S,H menjelaskan, total penemuan korban yang sudah meninggal ada 5. Tadi malam baru ditemukan 1 lagi berjenis laki-laki dan di bawa ke RSUD Tuban. Penemuan jenazah kelima ini sekitar pukul 9.55.

“Karena kemarin hujan deras dan arus nya sangat kencang sekali sehingga jenazah ditemukan di penambangan Gedungrejo, jauh dari lokasi. Untuk jenazah yang kelima ini hanya memakai celana hitam dan tidak pakai baju. Dan yang menemukannya dari team teman-teman Pucang Arum,” ungkapnya.

Masih dalam penjelasan Suyanto, indentitas para korban yang meninggal yaitu, jenazah pertama ditemukan sekitar pukul 09.15 wib bernama Agus Tutin warga Desa Ngandong Kecamatan Ngrabagan Kabupaten Tuban.

Sedangkan Jenazah kedua yaitu Kasian (60) tahun yang beralamatkan Desa Semambung, Kecamatan Kanor, Bojonegoro yang merupakan pengendara atau sopir perahu, jenazah ditemukan sekitar pukul 13.42 wib. Dan untuk yang jenazah ketiga yaitu Toro (40) yang beralamatkan Rembang salah satu pekerja proyek.

“Dan jenasah yang keempat bernama Basori 45 tahun Desa Maibit-Tuban. Untuk jenazah yang kelima masih dalam identifikasi,” Tambah Suyanto. (Red/Prut)

No More Posts Available.

No more pages to load.