Satpol PP Tertibkan Puluhan PKL di Seputaran Kota

oleh -
oleh

Reporter : Arum Sekar

SuaraBojonegoro.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab Bojonegoro menertibkan puluhan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berada di seputaran kota, Senin (29/4/2019).

Kepala Satpol PP, Gunawan, mengatakan, dalam penertiban kali ini, pihaknya mengamankan banyak barang bukti yang didapatkan peralatan berdagang.

“Kemudian ada yang agak besar itu peralatan berdagang berupa mobil pick up,” ujarnya

Dari kegiatan ini, Satpol PP bekerjasama dengan instansi terkait salah satunya dengan Dishub Bojonegoro yang memiliki peralatan untuk menderek mobil. Sekarang ini, PKL menggunakan cara baru yakni kendaraan model pick up karena dianggap lebih cari simpel.

“Sekarang ini, para pedagang tengah berjualan menggunakan mobil ketika mereka selesai tidak dipindahkan padahal ada aturan jam operasional yang sudah diatur oleh pemerintah,” tukasnya.

Untuk memberikan sanksi, akan dilihat terlebih dahulu apakah baru pertama kali ini atau sudah beberapa kali tertangkap oleh Satpol PP. Kalau baru pertama kali kemungkinan akan lebih diarahkan untuk pembinaan atau non yustisial tapi kalau sifatnya sudah beberapa kali akan ditingkatkan ke sanksinya.

” PKL ini melanggar Perda Nomor 15 tahun 2015 tentang penyelenggaraan ketentraman dan ketertiban umum,” tandasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.