Proyek Aspal BKKD Bakalan Baru Seumur Jagung Sudah Banyak Yang Rusak

oleh -
oleh

Reporter : Suyati

SuaraBojonegoro.com – Banyaknya proyek aspal di desa-desa wilayah Kabupaten Bojonegoro ini bersumber dari dana Bantuan Keuangan Khusus Desa (BKKD) diduga dibangun dengan tidak sesuai RAB, sehingga jalan aspal yang baru dibangun sudah tampak ada kerusakan, hal ini diduga pula seperti yang terjadi di Desa Bakalan Kecamatan Tambakrejo Kabupaten Bojonegoro dengan nilai Rp. 4.088.271.000.

Terlihat dalam pantauan awak media SuaraBojonegoro.com ada beberapa titik yang sudah retak bahkan lapisan aspal terlihat tipis hingga ada yang bolong. Kerusakan beragam tersebut membuat warga sekitar heran. Minggu (1/10/2023).

Seperti yang di sampaikan salah satu warga Desa setempat, Yayuk (45) bahwa pekerjaan jalan yang dilakukan tersebut belum ada 5 bulan dan panjang proyek yang diperbaiki memang lebih banyak dari desa lain.

“Itu baru saja di kerjakan belum ada 5 bulan tapi sudah banyak yang retak, apa lagi yang diujung jalan sana, terus warnanya kok beda yang sebelah sana sama yang sebelah sini,” Pungkas yayuk sambil menunjukan jalan yang diperbaiki.

Sementara itu, juga tidak ditemukan PIP (Papan Informasi Pekerjaan) Proyek BKKD Kabalan sebagai bentuk informasi kepada masyarakat terkait pembangunan jalan aspal tersebut.

Saat hendak dikonfirmasi terkait pekerjaan tersebut Kepala Desa Bakalan Subari tidak dapat di temui dirumahnya maupun di kantor. (Yati/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.