Warga Ini Terima Bantuan Untuk Bangun WC, Hingga Kini Belum Juga Realisasi

oleh -
oleh

Reporter: Putut Sugiharto

SuaraBojonegoro.com – Karena faktor ekonomi menyebabkan Sugiyo (60) Warga Dusun Kaliasin RT 14/04 Desa Jari, Kecamatan Gondang, Kabupaten Bojonegoro bernasib  tidak seperti tetangganya yang lain, karena hingga kini bantuan yang dia terima dari Pemerintah Desa Jari untuk pembangunan WC hingga kini belum terwujud juga.

Sugiyo ketika di wawancara awak media Minggu 25/12/2022 menyampaikan bahwa dia menerima bantuan untuk membangun WC tersebut dari Pemdes Jari sekira bulan tahun 2019 hampir 3 tahun dan berupa semen 2 sak, pasir juga 2 sak, paralon 2 lonjor yang 1 besr dan yang 1 kecil, deker untuk septik tank 3 buah, dan 1 buah closed, dan semuanya sampai kini juga masih utuh.

Dia mengatakan, bahwa bantuan semennya saja yang sudah membatu, apalah daya, hingga kini dia belum bisa membangunnya karena ketidak mampuan secara ekonomi, “Buat bangun uang mana pak, buat makan saja susah”, ujarnya.

“Kalau tetangga-tetangga yang lain penerima bantuan sudah pada di bangun pak, maklum mereka punya uang, ada yang biliknya dari tembok, dari bambu, macam macam pak, dia juga berharap ukuran tangan dari pemerintah karena keterbatasannya ini,” imbuhnya.

Sementara Kepala Desa Jari Pariyono ketika di wawancara awak media menyampaikan bahwa memang itu adalah  Program Bantuan  Pemdes alokasi anggaran dari Dana Desa sekira tahun 2019, dan kita musyawarah kan di Balai Desa bersama masyarakat penerima, RT  dan RW, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Tenaga Kesehatan.

Bantuan yang diberikan adalah berupa Semen dan pasir 2 sak, deker 3 buah, Paralon 2 buah, dan closed dan sudah disepakati untuk pembuatan WC tersebut swadaya penerima bantuan, “Saya waktu itu masih PJ, dan Pariyono meminta bantuan awak media siapa saja yang belum bisa membangun WC tersebut agar dia dan perangkat segera turun tangan untuk memberikan solusi,” tutupnya. (Put/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.