Gelar Bazar Kewirausahaan Mahasiswa, IKIP PGRI Bojonegoro Dorong Semangat Mahasiswa dalam Berwirausaha

oleh -
oleh

SuaraBojonegoro.com – Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) PGRI Bojonegoro menyelenggarakan bazar kewirausahaan untuk mendorong semangat berwirausaha di kalangan mahasiswa serta mendukung terciptanya ekosistem kewirausahaan di lingkungan kampus. Kegiatan ini menampilkan 20 stand dan lebih dari 50 produk usaha yang dikelola oleh mahasiswa dari berbagai program studi, dengan beragam produk yang menarik perhatian. Selasa (4/6/2024).

Bazar kolaborasi yang diinisiasi oleh Dosen Program Studi Pendidikan Ekonomi Dr. Fruri Stevani, M.Pd. sekaligus pengampu mata kuliah kewirausahaan. ini bertujuan untuk membawa pengalaman belajar di luar kelas ke tahap berikutnya. Mahasiswa kewirausahaan di IKIP PGRI Bojonegoro diundang untuk mengajukan produk-produk yang telah mereka kembangkan sebagai bagian dari kurikulum kewirausahaan mereka. Produk-produk yang terpilih akan ditampilkan dalam Bazar Kolaborasi, memberikan kesempatan kepada para mahasiswa untuk berinteraksi langsung dengan pasar dan pelanggan potensial.

Proses menuju Bazar tidaklah mudah. Mahasiswa harus melalui berbagai tahap, mulai dari pemilihan produk hingga pelabelan, dan pemasaran digital. Terang Ibu Sely Ayu Lestari, M.Pd. pengampu mata kuliah kewirausahaan di Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni IKIP PGRI Bojonegoro. Mereka juga terlibat dalam menyusun strategi pemasaran yang efektif untuk meningkatkan visibilitas produk mereka sebelum dan selama kegiatan Bazar. Bazar Kolaborasi ini tidak hanya merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk mempraktikkan keterampilan kewirausahaan mereka, tetapi juga merupakan wujud dari kolaborasi antara berbagai mata kuliah kewirausahaan di IKIP PGRI Bojonegoro. Ujar Ibu Fifi Zuhriah, M.Pd. Dosen mata kuliah kewirausahaan di Fakulras Pendidikan Matematika dan IPA.

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi menawarkan aneka jajanan pedas dengan pentol mercon sebagai produk andalannya. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris menawarkan rice bowl dengan berbagai isian, seperti ayam pedas dan sosis. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia menghadirkan stand fashion yang menjual aneka baju thrift bermerk, berkualitas, dan ramah di kantong. Sementara itu, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, yang menyajikan es teh seperti matcha tea dan thai tea. Program Studi Pendidikan Matematika juga menjual minuman segar, seperti es kuwut dan es susu jelly. Adapun Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi turut memeriahkan bazar dengan produk unggulan hasil kolaborasi Dosen Dian Ratna Puspananda, M.Pd. dan beberapa Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi yaitu “Get Fit” minuman tradisional yang rendah kalori dan mendetox racun dalam tubuh. Menurut Ibu Dian Ratna Puspananda, “Get Fit” dibuat dari bahan-bahan pilihan yang telah dikenal memiliki khasiat untuk membersihkan tubuh dari racun. Dengan inovasi ini, beliau dan tim berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi kesehatan masyarakat luas. Selain itu, kolaborasi ini juga menjadi bukti nyata dari pentingnya sinergi antara dosen dan mahasiswa dalam menciptakan produk yang tidak hanya inovatif, tetapi juga bermanfaat bagi masyarakat.

Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya memperkuat pengalaman belajar mahasiswa tetapi juga mempromosikan semangat kewirausahaan di seluruh kampus. Dalam sebuah pernyataan, Dr. Fruri Stevani, M.Pd., menyatakan harapannya bahwa Bazar Kolaborasi ini akan menjadi platform yang memicu kreativitas dan inovasi di antara mahasiswa, serta memberikan wawasan yang berharga tentang dunia nyata dari kewirausahaan.

Rektor IKIP PGRI Bojonegoro, Dr. Junarti, M.Pd., menyatakan bahwa kampus berkomitmen untuk memfasilitasi mahasiswa dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan. “Sebagai institusi pendidikan, kami menyadari pentingnya menanamkan budaya kewirausahaan pada mahasiswa kami. Melalui kegiatan ini, kami berharap para mahasiswa dapat mengasah kemampuan mereka dalam berwirausaha,” ujar Dr. Junarti, M.Pd. (red/Lis)

No More Posts Available.

No more pages to load.