Inilah Pesan Ketua Bojonegoro Kampung Pesilat Saat Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2023

oleh -
oleh

Reporter : Putut Sugiarto

SuaraBojonegoro.com – Disampaikan secara langsung oleh Ketua BKP (Bojonegoro Kampung Pesilat) Wahyu Subakdiono, terhadap seluruh anggota Perguruan dan Pendekar Pencak Silat yang ada di Kabupaten Bojonegoro agar dalam Bulan Puasa Ramadhan ini, sehwndaknya menciptakan harkamtibmas diseluruh lapisan masyarakat.

Anggota pencak silat memiliki peran yang sangat penting sebagai sosok masyarakat yang cinta damai dan justru tidak membuat kegaduhan selama bulan puasa sehingga menjadi tauladan yang baik dengan mengamalkan ajaran pencak silat untuk menjaga persaudaraan dan kerukunan di masyarakat.

Ketua BKP Mengingatkan bahwa dalam bulan suci Ramadhan ini agar tidak membuat dan memasang spanduk yang dapat memicu provokasi sehingga membuat persoalan.

“Silahkan membuat spanduk bersama sama antar perguruan yang ada diwilayah tersebut, sehingga membuat cipta kondisi menjadi baik, dan tidak memasang secara sendiri sendiri dan dapat menimbulkan kecemburuan sosial,” Ujar Wahyu Subakdiono, Minggu (2/4/2023).

Kemudian disampaikan pula oleh Wahyu Subakdiono saat Idul Fitri diharapkan tidak membuat kegiatan halal bihalal yang dapat memicu perselisihan, dan diharapkan membuat acara halal bihalal selayaknya kegiatan yang membuat kondusif dan tidak menyediakan pertunjukkan tontonan yang dapat memicu konflik.

“Mari kita hormati bukan suci Ramadhan dengan terciptanya Kamtibmas yang kondusif dan juga selamat menajalankan ibadah puasa Ramadhan,” Pungkasnya. (Put/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.