Jembatan Poros Desa Turi Putus Diterjang Derasnya Air Sungai

oleh -
oleh

Reporter: Sasmito

SuaraBojonegoro.com – Bencana yang terjadi di Kabupaten Bojonegoro, selain banjir bandang yang menggenang dan menggerus ratusan rumah di Desa Bobol, Kecamatan Sekar, Kabupaten Bojonegoro, Musibah jembatan putus juga terjadi di Dusun Belah RT 17 RW 03 Desa Turi, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten
Bojonegoro, sekitar pukul 17.00 wib, Jum’at (4/11/2022).

Dari data yang dihimpun media SuaraBojonegoro.com, menyebutkan bahwa jembatan yang putus tersebut adalah Poros Desa Turi yang juga sebagai akses transpotasi masyarakat Desa setempat.

Jembatan Putus tersebut diketahui oleh warga, dikarenakan
hujan deras yang menyebabkan debit air sungai meningkat dan kontruksi jembatan yang terbuat
dari kayu tidak bisa menahan air lalu diterjang air deras hingga putus.

Kades Turi, Riyadi membenarkan adanya jembatan putus tersebut dan sudah melaporkan ke BPBD kabupaten Bojonegoro. “Sudah saya laporkan ke Pemkab Bojonegoro,” Ujarnya.

Tidak ada korban jiwa atau luka pada kejadian tersebut, namun dengan adanya jembatan putus tersebut akses transpotasi masyarakat akan terganggu dan tidak bisa melintasi jembatan tersebut. (Sas/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.