4 Orang Kembalikan Formulir Pendaftaran Bacabup Ke DPC Partai Demokrat, 1 Orang Disamarkan

oleh -
oleh

Reporter : Putut Sugiarto

SuaraBojonegoro.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Bojonegoro menerima kembali berkas formulir pendaftaran bakal calon bupati (bacabup) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bojonegoro 2024. Terdapat setidaknya 4 orang yang menyerahkan berkas tersebut ke kantor DPC Partai Demokrat Jl. Veteran Bojonegoro, Selasa (07/05/2024).

Hal itu disampaikan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Sukur Priyanto usai menerima berkas formulir pendaftaran bacabup.

Pihaknya juga menyebut sejumlah nama yang telah daftar dan tercatat di sekretariatnya.

“Ada Bu Anna, ada Bu Sekda, ada Pak Edi, ada Pak Wahyu, ada satu lagi masih kita rahasiakan,” ujar Sukur.

Lebih lanjut pihaknya menjelaskan, setelah ini DPC Partai Demomrat akan melakukan inventarisir dan segera dilaporkan pada Dewan Pengurus Pusat (DPP). Guna menjaring nama-nama siapa saja yang dianggap memenuhi syarat bakal calon untuk mendapatkan rekomendasi dan dukungan.

Disinggung kecondongan DPC Partai Demokrat Bojonegoro pada beberapa bacabup, Sukur menegaskan bila pihaknya tidak condong pada siapapun.
Sukur menyatakan sikap profesional pada kontestasi Pilkada Bojonegoro 2024 ini.

“Karena kewenangan memberikan rekomendasi ini menjadi kewenangan penuh DPP Partai Demokrat,” tandasnya.

Sementara itu, perwakilan Nurul Azizah saat dikonfirmasi lebih lanjut perihal pengembalian formulir pendaftaran bacabup menuturkan, bahwa Nurul Azizah telah mengembalikan beberapa formulir pendaftaran ke sejumlah partai.

“Iya, menyerahkan berkas. Ada Nasdem juga (telah mengembalikan formulir *red),” ujar Suwarti yang mewakili Sekda Nurul Azizah untuk pengembalian formulir pendaftaram bacabup. (Put/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.