Pelaksana Proyek Jalan Rigid Beton Turi – Kali Klampok Dikerjakan Sesuai RAB

oleh -
oleh

Reporter: Putut Sugiharto

SuaraBojonegoro.com – Pekerjaan Proyek Rekonstruksi Jalan Rigid Beton Senilai Rp 11.999.973.402,12 yang menghubungkan Desa Turi Kecamatan Tambakrejo dan Dusun Kali Klampok Desa Bobol Kecamatan Sekar, Kabupaten Bojonegoro yang sebelumnya mendapatkan keluhan dari warga, dan dinilai tak sesuai spesifikasi, hal tersebut dibantah oleh pihak Pelaksana Proyek, bahwa kegiatan yang dilaksanakan sudah sesuai RAB (Rencana Anggaran Biaya).

Disampaikan oleh Tono, selaku pelaksana kegiatan proyek pembangunan jalan rigid beton tersebut bahwa adanya besi straiss dengan jumlah lima biji dan panjang sekitar 60 – 100 centimeter sudah sesuai RAB untuk pengerjaan proyek tersebut.

“Semua sudah sesuai RAB, memang di RAB juga tertuang seperti apa yang kami kerjakan, dengan adanya panjang Strauss dan juga jumlah besi straus yang ditanyakan warga hal itu dikarenakan kondisi tanah yang dasarnya dan kedalamannya bebatuan sehingga RAB disesuaikan dengan kondisi tanah untuk jalan beton,” ujar pelaksana kegiatan dari CV Bersaudara ini, Sabtu (3/12/2022).

Disampaikan juga bahwa kegiatan ini dilaksanakan sesuai petunjuk teknis dan dilaksanakan dengan sebaik baiknya guna peningkatan jalan bagi masyarakat sebagai sarana transpotasi, agar masyarakat bisa memanfaatkan untuk peningkatan ekonomi masyarakat.

“Jika memang nanti ada masukan dari masyarakat dan terdapat kerusakan saat berjalannya proses pembangunan, maka kami juga akan terus melakukan pembenahan dan perbaikan agar proyek jalan sesuai harapan masyarakat,” Tambah Tono.

Proyek jalan Rigid beton ini dilaksanakan dengan Konsultan Pelaksana CV Duta Bhuana Jaya dengan nomor kontrak : 620/10/SP.RI.BM-II/APBD/412.203/2022 dengan waktu pelaksanaan : Tanggal 15 Juni 2022 (150 Hari). (Put/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.