suarabojonegoro.com – Pimpinan Fraksi PDI Perjuangan MPR RI, H.Abidin Fikri, SH., MH. mengajak para Kader PDI Perjuangan bersatu padu dan saling bergotong royong dalam segala proses demokrasi di Bojonegoro. Sebagai kader kita harus dapat mengimplementasikan gotong royong dalam segenap perhelatan di Bojonegoro dan Jawa Timur khususnya dalam ajang Pemilihan Kepala daerah. Hal tersebut disampaikan Abidin saat Sosialisasi 4 Pilar MPR RI sekaligus pelantikan Pengurus Ranting PDI Perjuangan se Kecamatan Temayang, Bojonegoro, Sabtu (10/02/2018).
“Intisari Pancasila adalah Gotong Royong yaitu keinsyafan, kesadaran, semangat untuk mengerjakan secara bersama-sama tanpa memikirkan dan mengutamakan keuntungan bagi dirinya sendiri, melainkan selalu untuk kebahagiaan bersama, itulah makna “Gotong”, sedangkan Royong ialah membagi hasil karyanya masing-masing anggota mendapat dan menerima kebahagiaan sesuai sumbangsih kerja dan karyanya masing-masing,” jelas Abidin di hadapan ratusan kader di Desa Temayang.
Menurut Abidin, kini tugas dan tanggung jawab kita sebagai kader adalah turut berpartisipasi aktif untuk menghadapi ajang demokrasi yaitu Pilkada di Bojonegoro dan Jawa Timur. “Wujud pengabdian kita semua adalah bekerja keras meraih kemenangan, agar Ideologi Pancasila dapat dimenangkan dan terimplementasi di segenap kehidupan masyarakat di daerah,” ajak Abidin. (Rum/Lis)