Kapolres Ajak Siaga Terhadap Bencana

oleh -
oleh
Reporter: Monika

suarabojonegoro.com – Banyaknya bencana yang terjadi diberbagai wilayah di Indonesia terutama di wilayah Jawa Timur yang baru-baru terjadi di Kabupaten Pacitan akibat hujan yang turun dengan intensitas air hujan yang sangat deras dan mengakibatkan longsor hingga membuat akses jalan menuju Pacitan putus dari arah Ponorogo membuat Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S. Bintoro, SH., SIK., M.Si berkunjung sekaligus bersilaturrahmi ke kantor relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bojonegoro yang terletak di Jalan Trunojoyo Kota Bojonegoro pada hari Rabu (06/12/2017) siang tadi sekira pukul 13.30 WIB.

Kedatangan Kapolres di kantor relawan PMI guna membahas mengenai kerjasama yang bisa saja terjalin antara Polres Bojonegoro dan PMI Kabupaten Bojonegoro dalam rangka kesiap siagaan Polres Bojonegoro dalam menghadapi bencana di Kabupaten Bojonegoro jika terjadi sewaktu-waktu.

Saat berbincang-bincang dengan para relawan PMI Kapolres mengungkapkan bahwa dalam kaitannya siaga bencana, Polres Bojonegoro tidak hanya mempersiapkan kesiapan personel saja, namun juga melakukan koordinasi dan kerjasama dengan pihak lain semisal PMI dan Relawan PMI untuk tetap siap siaga menghadapi bencana yang mungkin akan timbul di Kabupaten Bojonegoro seperti banjir, tanah longsor, angin puting beliung maupun bencana alam lainnya yang tidak terduga duga.

“Bojonegoro yang juga daerah berpotensi bencana seperti banjir akibat meluapnya sungai bengawan solo tiap tahun, warga Bojonegoro harus siap dengan hal tersebut termasuk Polisi dan relawan”, ucap Kapolres.

Selain mengunjungi kantor relawan PMI, Kapolres juga mengunjungi kantor unit kerja PMI yang terletak di Jalan Basuki Rahmad Kota Bojonegoro. Dalam kunjungannya tersebut, Kapolres meninjau langsung cara kerja serta proses dari mulai darah yang telah didapatkan dari pendonor hingga darah yang diperoleh oleh para masyarakat yang membutuhkan darah sebagai transfusi darah saat sakit serta melihat langsung stok darah yang tersedia di kantor unit kerja PMI Kabupaten Bojonegoro.

“Polres akan terus mendukung kesediaan stok darah 100 kantong perhari oleh PMI Kabupaten Bojonegoro”, tutur Kapolres. (Nik/Lis)

No More Posts Available.

No more pages to load.