Kolaborasi, Kader Muhammadiyah Bakal Gandeng Kader NU Maju Pilbup Bojonegoro

oleh -
oleh
Reporter: Iwan Zuhdi

suarabojonegoro.com – Bakal calon Bupati Bojonegoro yang dikenal dari kader Ormas Muhammadiyah, Kuswiyanto bakal menggandeng Wakil Ketua Tanfidz PC Nahdhatul Ulama Bojonegoro, H Basuki. Hal tersebut ditegaskan saat acara “Ngopi Bareng” diskusi Pilkada Bojonegoro 2018 di Rumah Makan Hatmi Jalan Basuki Rahmad Bojonegoro. Sabtu (28)10).

Bacabup Bojonegoro, H Kuswiyanto saat ditanya oleh beberapa wartawan dalam acara tersebut mengatakan, ia menilai ada keserasian dengan sosok Pengasuh Pondok Pesantren Ar-Rahmad Bojonegoro itu.

“Karena dia, Pak Bas saya anggap serasi. Beliau guru saya. Guru dilingkup birokrasi,” katanya dengan penuh semangat.

Kedatangan Pak Kus sapaan akrab Kuswiyanto didampingi oleh H Basuki. Kadin Disperindag Bojonegoro itu terlihat sudah akrab dengan Pak Kus yang kini menjabat sebagai Anggota DPR RI itu Dapil 9 Bojonegoro-Tuban.

Kuswiyanto juga mengatakan, dirinya berkeinginan bakal menjadikan Bojonegoro lebih maju lagi. Jika Bupati Bojonegoro saat ini Kang Yoto mempunyai jargon “Bojonegoro Matoh”, Kang Kus juga memiliki jargon yang dinilai lebih bagus, yakni “Bojonegoro Joss Matoh”.

Sedangkan, H Basuki mengaku hingga saat ini sudah banyak dukungan. Mulai dari Bupati Bojonegoro, Suyoto, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan petinggi Parpol.

“Proses sudah mengajukan pensiun dini. Usia yang masih ada ini saya manfaatkan semaksimal mungkin untuk masyarakat,” jelas Pak Bas sapaan akrabnya.

Meskipun saat ini belum ada pasangan yang mendeklarasikan diri. Diprediksi, pasangan ini bakal meramaikan Pilbup Bojonegoro 2018 mendatang. (Wan/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.