Diduga Rekrutmen Panwascam Tak Beres, Komisi A Bakal Panggil Panwaskab

oleh -
oleh
Reporter: Iwan Zuhdi

suarabojonegoro.com – Komisi A DPRD Kabupaten Bojonegoro mendapat banyak keluhan dari masyarakat terkait proses perekrutan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam).

Pasalnya, perekrutan yang dilakukan oleh Panitia Pengawas Pemilu Kabupaten (Panwaskab) Bojonegoro itu memunculkan dugaan perilaku buruk yang mengarah pada kecurangan.

“Banyak aduan masyarakat yang mempertanyakan proses rekrutmen panwascam. Mereka menyampaikan ada indikasi permainan, dengan adanya indikasi peserta yang tidak lolos seleksi administrai tiba-tiba lolos pada pengumuman susulan,” kata Wakil Ketua Komisi A DPRD Bojonegoro, Anam Warsito. Sabtu (14/10).

Dugaan-dugaan kotor tersebut diperkuat dengan molornya pengumuman hasil ujian tes tulis. Panwaskab dinilai semakin kelihatan kurang profesional.

“Waktu pengumuman lolos tes tulis mestinya tanggal 12 Oktober ternyata baru dimumkan tanggal 13 sekitar jam 10.00 WIB, hal tersebut membuat masyarakat dan peserta tes memiliki prasangka adanya hal yang tidak beres sehingga mengadukanya ke komisi A,” jelasnya.

Menanggapi banyak keluhan tersebut, Komisi yang membidangi Hukum dan pemerintahan itu bakal memanggil pihak penyelenggara rekrutmen, yakni Panwaskab Bojonegoro.

“Kita akan tindak lanjuti dengan mengundang Panwaskab untuk hearing guna mengklarifikasi pengaduan masyarakat tersebut,” kata Anam, Politisi partai Gerindra itu.

Terpisah, Komisioner Panwaskab Bojonegoro, Mohtar saat dikonfirmasi mengaku belum menerima surat pemanggilan rapat dengar pendapat dari Komisi A. Namun, ia menegaskan telah bekerja keras sesuai peraturan yang berlaku.

“Belum mas, kita Sudah berusaha sangat maksimal sesuai regulasi,” ujar pria Asal Baureno itu. (Wan/Red)

Foto: dok. Suara Bojonegoro

No More Posts Available.

No more pages to load.