PDIP Bojonegoro Tetapkan Mahar Kepada Bacalon di Pilkada 2018

oleh -
oleh
Reporter : Nella Rachma

suarabojonegoro.com –  Dewan  Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Bojonegoro menetapkan mahar bagi bakal calon bupati Bojonegoro yang ingin maju dalam Pilkada Bojonegoro 2018 menggunakan kendaraan partai berlambang banteng moncong putih. Kamis 01/06/2017

“uang pendaftaran kami tetapkan sebesar Rp 25 juta ,” kata Ketua DPC PDIP Bojonegoro, Budi Irawanto.

Menurutnya, uang pendaftaran tersebut bakal digunakan untuk biaya survei dengan misalnya mengundang pertemuan dengan masyarakat dan konsolidasi ke beberapa partai lain untuk berkoalisi mengingat dalam Pilkada  Bojonegoro 2018 tidak satupun partai bisa maju sendirian.

“Selain itu biaya pendaftaran juga agar pendaftar serius dan berkomitmen,” tambahnya.

Lebih lanjut, anggota DPRD Bojonegoro ini menjelaskan jika tidak ada biaya pendaftaran maka semua orang bisa mendaftar dan kurang ada komitmen dan keseriusan.

Pria yang sering disapa mas Wawan ini juga menjelaskan jika biaya pendaftaran sesuai dengan instruksi DPP namun untuk besaran ditentukan masing-masing DPC sehingga setiap daerah memiliki perbedaan biaya pendaftaran atau mahar. (ney/red)

No More Posts Available.

No more pages to load.