SUARABOJONEGORO.COM – Kekosongan jabatan Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bojonegoro saat ini sudah terisi.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro, Hanafi mengatakan, bahwa Sekretaris Dinas (Sekdin) Pendidikan saat ini diisi oleh Nandar.
“Yang menjabat sebagai Sekdin sekarang Pak Nandar,” kata Hanafi kepada SuaraBojonegoro.com, Senin (3/9/2018).
Ia menyampaikan, bahwa yang menjabat sebagai Plt Sekdin tersebut merangkap jabatan sebagai Kabid Dikmas dan PAUD.
“Tidak apa-apa, tidak menyalahi aturan,” ucapnya.
Nandar menjabat sebagai Plt Sekdin Dinas Pendidikan sejak Sekretaris Dinas Pendidikan sebelumnya tersandung persoalan perkara
Saat ini, perkara yang melibatkan Skretaris Dinas Pendidikan tersebut masih ditangani Kepolisian Resor Bojonegoro. Dan, proses hukum terus berlanjut. (nuf/yud)
Reporter : Nuzulul Furqon
Editor : Wahyudi