SUARABOJONEGORO.COM – Setelah beberapa minggu diturunkan surat peringatan (SP) I dan II kepada delapan kepala desa yang belum melantik perangkat desanya. Kini, ada tujuh desa yang belum merekom dan melantik perades. Diantaranya, Desa Kedungrejo, Desa Sukorejo, dam Desa Sumberjo, Kecamatan Malo.
Lalu, Desa/Kecamatan Sukosewu. Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo dan Desa Kuniran, Kecamatan Purwosari. Data yang dihimpun wartawan media ini, Bupati Bojonegoro, Suyoto telah menandatangani surat peringatan (SP) ke III ke kepala desa yang belum melantik peradesnya.
Kepala Desa Kedungrejo, Kecamatan Malo, Mustakim saat dikonfirmasi terkait turunnya SP III dari Bupati Bojonegoro, ia mengaku bahwa hingga saat ini belum menerima SP tersebut.
“Mungkin besok, tapi ini lagi di keluar kota,” katanya saat dikonfirmasi
melalui sambungan Whatsapp nya, Kamis (01/03/18) pukul 01.24 WIB.
Hal senada diungkapkan Kepala Desa Sukorejo, Kecamatan Malo, Didik, melalui sambungan telfonnya, Didik mengaku menerima SP III dari bupati setempet. Meski demikian, Didik menyatakan menerima lapang dada jika SP III dari bupati turun. Sebab, hal tersebut merupakan hak dari bupati.
“Saya belum menerimanya. Surat peringatan itu merupakan hak dari bupati. Jika turun, saya akan menerimanya,” pungkasnya. (bim/yud)
Reporter : Bima Rahmat
Editor : Wahyudi