Peredaran Miras Jadi Target Jelang Tahun Baru 2019

SuaraBojonegoro.com – Dalam rangka persiapan pengamanan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 “Ops Lilin Semeru 2018, Kapolres Bojonegoro AKBP Ary Fadli SIK MH MSi membuka Rakor (Rapat Koordinasi) Polres Bojonegoro bersama Instansi terkait di Aula AP I Rawi Polres Bojonegoro, Selasa (18/12/2018)

Disampaikan oleh Kapolres, bahwa dilaksanakannya Rakor adalah untuk menyamakan persepsi agar tidak terjadi kesalahan dalam melaksanakan tugas dan masyarakat yang merayakan Natal serta tahun baru 2019 merasa aman.

Penggunaan Knalpot brong dan peredaran Miras (minuman keras), juga menjadi perhatian Kapolres Bojonegoro. Karena menurut Kapolres, awal terjadinya kejahatan atau tindak pidana diawali dengan mengkonsumsi Miras. Untuk meminimalisir dan memerangi adanya peredaran Miras, Instansi terkait dan masyarakat Bojonegoro diminta untuk turut berperan minimal dengan memberikan informasi kepada Kepolisian.

Baca Juga:  Kapolres Bojonegoro Pantau Sejumlah Tempat Wisata, Pastikan Penerapan Prokes Covid 19

“Teknis pelaksanaan silahkan dikoordinasikan sehingga apa yang kita lakukan tidak merugikan orang lain, yang beribadah bisa tenang dan yang merayakan taun baru bisa tertib,” terang Kapolres, AKBP Ary Fadli.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres juga menghimbau kepada peserta Rakor untuk menggalakkan lagi tamu wajib lapor 1×24 jam kepada pendatang baru di wilayah masing-masing, hal itu sebagai langkah antisipasi agar rumah ataupun, kos kosan tidak dijadikan tempat persembunyian para pelaku kejahatan.

Rapat Koordinasi dihadiri Bupati Bojonegoro yang diwakili Kasatpol PP, Dandim 0813 Bojonegoro diwakili oleh Danramil Kota, Danki 3 Yon C Sat Brimob Polda Jatim, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro, Kepala Dinas Pariwisata, Kepala Dinas PU, Kepala Dinas Perdagangan, Kepala RS Bhayangkara Wahyu Tutuko Bojonegoro, Kepala Lapas Kelas II A Bojonegoro, Kepala Kantor Imigrasi Bojonegoro, Kepala Jasa Raharja, Kepala BPBD Bojonegoro, Kepala Pemadam Kebakaran, Kepala Bulog, Kepala BMKG Bojonegoro, Ketua PMI Bojonegoro, Pamong Pramuka Saka Bhayangkara, Ketua ORARI, Ketua Senkom, Ketua Organda, Rektor Stiekes Cendekia, Ketua RAPI, dan Ketua Banser Kabupaten Bojonegoro. (SB/Lis)