Reporter : Arum Sekar
SuaraBojonegoro.com – Setelah usai melaksanakan Musyda (Musyawarah Daerah) DPD Partai Golkar dan terbentuk kepengurusan periode 2020 – 2021 akhirnya hari ini resmi dikukuhkan oleh Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Timur, Sarmuji, secara virtual di kantor DPD Partai Golkar Bojonegoro, Rabu (6/1/21).
Dalam sambutannya Ketua DPD Bojonegoro, Hj. Mitroatin, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Partai Golkar hingga saat ini masih terus bergerak untuk membawa aspirasi Rakyat Bojonegoro, sehingga Partai Golkar Bojonegoro harus mampu memberikan yang terbaik kepada masyarakat.
“Dukungan dari semua simpatisan, pengurus dan juga Reka rekan Partai dan Forpimda di Bojonegoro mampu membawa Partai Golkar Bojonegoro,” Ungkap Mitroatin.
Menurut Mitroatin, Partai Golkar akan terus bersinergi dengan semua pihak untuk terus berjuang di masyarakat, yaitu membawa masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah dalam sambutannya menyampaikan Partai Golkar di Bojonegoro terhadap Pemerintah Kabupaten Bojonegoro, bahwa Golkar sangat mendukung program pemerintah Bojonegoro secara total.
“Demokrasi dalam proses politik adalah rangkaian untuk mendukung pembangunan,” Kata Anna Muawanah.
Pembangunan yang dilaksanakan di Bojonegoro ini secara aktif untuk membangun kawasan guna manfaat buat masyarakat dalam peningkatan ekonomi. “Untuk pembangunan perlu sinergitas dengan baik, dari berbagai pihak,” Tukasnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, Sarmuji mengajak kepada para kader Golkar di Bojonegoro, bahwa apa yang sudah kita dapatkan ilmunya untuk di tekuni, dan dikembangkan untuk menciptakan segala perubahan yang lebih baik.
Sarmuji juga mengucapkan selamat terhadap Pemkab Bojonegoro karena peningkatan pembangunan semakin maju.
Terkait gerakan Milenial di Indonesia selain ada sisi positif dan negatif, Pihaknya meminta agar kader partai bisa mengambil sisi hal yang lebih baik dan bermanfaat.
“Semoga pengurusan Partai Golkar Bojonegoro lebih bisa membawa Partai Golkarnsesuai dengan harapan partai untuk kesejahteraan masyarakat,” Jelas Sarmuji.
Kepekaan terhadap teknologi yang transformasi oleh Pengurus dan Kader DPD Partai Golkar akan membawa kesuksesan secara bersama sama dengan diiringi sinergi yang baik untuk menikmati kejayaan bersama.
Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan Hadiah terhadap para pemenang lomba dalam rangka HUT Partai Golkar yang diserahkan oleh Ketua DPD partai Golkar Jatim, Sarmuji, Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah, dan Ketua DPD Partai Golkar Bojonegoro, Sarmuji.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah, Ketua DPRD Bojonegoro, Imam Sholikin beserta Wakilnya, Sukur Priyanto, dan Wawan Kurniyanto, Bupati Tuban Terpilih Aditya Halindra, Ketua Bawaslu, Ketua KPU, Pejabat Muspida dan pengurus serta kader dan anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Bojonegoro.
Acara digelar dengan menjalankan protokol Kesehatan Covid 16 dan mematuhi 3 M yaitu Menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan, dan sebelum masuk di lokasi acara di lakukan pengukuran suhu terlebih dahulu. (Rum/SAS)