Peduli Pendidikan, PEPC Serahkan Bantuan Ke PKBM Wana Bhakti

SuaraBojonegoro.com – Pendidikan merupakan jalan menuju sukses, adalah sebuah pepatah yang sering diperdengarkan. Tak jarang berbagai upaya dilakukan untuk mendapat pendidikan yang layak. Namun, pendidikan tak selalu harus diraih melalui instansi formal seperti sekolah. Masyarakat yang merasa ingin memperdalam ilmu masing-masing dan punya keinginan besar untuk maju dapat berpartisipasi di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM). PKBM ini sendiri merupakan kegiatan yang dibentuk atas prakarsa masyarakat dan peruntukannya untuk masyarakat pula. 

PKBM inilah yang mempelopori adanya kegiatan Kejar Paket A hingga C setingkat SD hingga SMA, Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Kelompok Belajar Usaha (KBU), Pemberdayaan Perempuan, Keaksaraan Fungsional Dasar Dewasa, Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dan lain sebagainya.
Operator Lapangan Gas Unitisasi Jambaran – Tiung Biru (JTB), yaitu PT Pertamina EP Cepu melihat bahwa kondisi masyarakat yang semangat untuk memperoleh pendidikan setinggi-tingginya ini perlu diperhatikan. Jum’at (21/12/18).

Baca Juga:  Wali Kidangan Keturunan Raja Pajang, Penyebar Agama Islam di Bojonegoro

Perhatian tersebut terwujud dalam bentuk bantuan komputer dan kelengkapannya kepada PKBM Wana Bhakti, salah satu PKBM di Kecamatan Ngasem, tepatnya di Desa Ngasem. 

Bantuan tersebut terdiri dari 18 unit laptop, 2 unit server, 2 unit layar monitor, UPS dan perlengkapannya.
“Nantinya laptop ini akan dipakai sebagai sarana menjalani Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) setiap siswa PKBM. Kami sangat berterima kasih sekali kepada PEPC karena membantu kami, supaya ujian berjalan lancar, dan tentunya kedepan setiap siswa lebih semangat lagi dalam belajar.” jelas Suwondo, selaku Ketua PKBM Wana Bhakti sekaligus merupakan Kepala Desa Ngasem.

PKBM Wana Bhakti sendiri merupakan PKBM yang mempunyai siswa kurang lebih 200 orang, dengan jenjang yang berbeda-beda. Mereka berasal dari sekitar Kecamatan Ngasem, Kalitidu dan beberapa kecamatan di sekitarnya.

Baca Juga:  Dengan Dukungan PEPC, Karang Taruna & Pemuda Kaliombo Berdayakan Lingkungan 

“Alhamdulillah, PEPC dapat berpartisipasi menjadi bagian dari masyarakat membantu meningkatkan kapasitas masyarakat Bojonegoro khususnya di sekitar wilayah operasi.Semoga komputer dan aksesoris yang diberikan memberikan manfaat. Mohon nantinya perangkat ini dijaga keamanannya dan dipelihara dengan baik sehingga dapat berfungsi optimal.” Kunadi, JTB Site Office & PGA Manager menyampaikan pernyataannya terkait bantuan PEPC hari ini.

Kunadi juga menambahkan mohon doa masyarakat untuk proyek JTB sehingga berjalan lancar, sesuai target dan tanpa fatality. (SB/Lis)