Reporter : Putut Sugiarto
SuaraBojonegoro.com – Beri materi kuliah umum dan pembicara dalam talk show di Unugiri Bojonegoro Kabupaten Bojonegoro, Suprapto Santoso mengisahkan tentang perjalanan karier kehidupannya dihadapan Pengurus IKA Unugiri, Rektor, Dosen, Tamu Undangan dan ratusan Mahasiswa, Sabtu (24/06/2023).
Talk Show dengan tema Kisah Perjalanan Inspiratif From Zero To Hero ini, pengusaha batubara kelahiran Desa Karangsono Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro 76 tahun yang lalu menceritakan kisah perjalanan hidupnya mulai dari nol sampai menjadi pengusaha yang sukses.
Suprapto Santoso juga menceritakan kisahnya saat di berhenti dari dunia kemiliteran.
Purnawirawan bintang satu marinir ini kemudian juga menceritakan awal mulai lagi menata karir dalam bidang usaha. Waktu itu beliau mulai menjadi pengusaha kayu di Kalimantan setelah itu mulai merambah ke bisnis pertambangan yaitu menjadi pengusaha batubara.
Didalam merintis karier sebagai seorang pengusaha yang mempunyai perusahaan tidak semulus yang didapatkan bahkan pada tahun 2.000 yang lalu, Suprapto Santoso pernah kembali lagi ke titik nol. Tapi tidak lama lagi beliau bangkit kembali dan meraih kesuksesan dalam berbisnis.
“Jangan takut untuk melangkah dalam meraih kesuksesan”, pesan Suprapto Santoso.
Suprapto juga mengatakan, jadilah orang pintar sehingga kamu akan menjadi orang yang sukses dalam segala bidang. Walaupun saya dulu pernah berhenti di kemiliterani tu adalah takdir dari Allah, dibalik itu semua akan Allah akan menjadikan kita lebih baik lagi.
“Kepinteran selain dari bangku sekolah bisa kita dapatkan dari membaca buku, dan dari membaca buku itu akan menjadikan kita lebih tahu”, katanya.
Masih menurut Suprapto jangan lupa selalu berbagi atau bersedekah kepada sesama selama kita mampu, dari bersedekah itu pasti akan diganti oleh Allah berlipat lipat. ditanah kelahiran saya dalam hal ini Kabupaten Bojonegoro keluarga kami sudah ikut mewarnai kemajuan dunia pendidikan dan keagamaan.
“Kami sekeluarga sudah banyak membangun tempat ibadah, sekolah dasar, kampus pergurian tinggi berikut dan Masjid Al Birru Pertiwi, “pungkas Suprapto. (Put/Red)