SuaraBojonegoro.com – Kelompok atau group senam yang terdiri dari perempuan di Desa Mlinjeng, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro, yang bernama Dungmacan menggelar aksi dukungan terhadap Setyo Wahono dan Nurul Azizah, selaku bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro tahun 2024.
Deklarasi ini dilakukan dilokasi mereka melakukan aktivitas senam di Desa Mlinjeng yang menyatakan dukungan dan harapan Setyo Wahono dan Nurul Azizah bisa jadi pemimpin untuk Bojonegoro Luwih Apik. Sabtu (24/8/2024).
Kepada awak media ini, pimpinan Senam Dungmacan Siti Munawaroh menyampaikan bahwa dengan keinginan ganti pemimpin adalah untuk dapat lebih memperhatikan kepentingan masyarakat, bukan hanya bisa mengandalkan pembangunan fisik saja seperti jalan.
“Ada kepentingan masyarakat yang lebih penting yaitu pendidikan yang masih dikeluhkan oleh masyarakat yaitu masih adanya biaya untuk beli seragam sekolah dan uang gedung, padahal uangnya Bojonegoro lebih banyak dan kenapa harus disumbangkan ke kabupaten lain,” katanya.
Dia juga mengatakan, bahwa dengan kondisi uang APBD Bojonegoro yang besar tentu siapapun bisa membangun jalan, namun jika tidak memberikan kepentingan masyarakat yang lain dianggap masih belum bisa membangun masyarakatnya melalui pendidikan, SDM dan perekonomian.
“Kami berharap Mas Wahono dan Mbak Nurul terpilih memimpin Bojonegoro untuk lebih baik,” Pungkasnya. (Rsy/Red)