Reporter : Putut Sugiarto
SuaraBojonegoro.com – Kondisi armada bus yang keluar dari pintu terminal Rajekwesi Bojonegoro tampak semrawut disisi selatan pintu keluar, beberapa bis ini tampak semrawut diparkir dibadan jalan bahkan ada yang berhenti memenuhi badan jalan sehingga membuat pengguna kendaraan lain harus menunggu dan berhenti, Rabu (26/4/2023).
Rata rata kendaraan bus ini sedang menunggu penumpang dan ada juga yang menurunkan penumpang di sisi selatan pintu keluar terminal, bahkan beberapa kendaraan yang melaju dengan kecepatan tinggi harus berhenti tiba tiba karena ada kendaraan bus yang tiba tiba mendahului bus lain didepannya.
Banyak bus yang berhenti di pintu selatan terminal ini karena banyaknya penumpang yang melakukan atus lebaran atau arus balik hari raya idul Fitri 2023, dan para penumpang kebangak lebih memilih baik dan turun di selatan pintu terminal Rajekwesi Bojonegoro.
“Sejak kemarin kondisinya seperti ini, apalagi jika ada bus yang datang dari arah Cepu dan kemudian ada bus yang hendak berangkat ke Surabaya dan menaikkan penumpang dari bus dari arah Cepu tersebut, sehingga membuat kemacetan meskipun sebentar,” Ujar Rofiq salah satu warga yang melintas di jalur tersebut.
Dengan kondisi demikian warga diharapkan berhati hati apabila melintas jalan veteran dan memasuki area depan terminal karena pada arus balik lebaran ini banyak kendaraan yang parkir dan berada disisi pintu masuk dan pintu keluar terminal. (Put/Red)