Menjelang Pemilu, Team Cyber Polres Bojonegoro Patroli 24 Jam

Reporter : Bima Rahmat

SuaraBojonegoro.com – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 17 April 2019, peningkatan berita-berita mengenai Politik di dunia maya meningkat hingga 70 persen. Sabtu (06/04/19).

Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ismawati, selaku Humas Polres Bojonegoro, mengungkapkan jika Polres Bojonegoro, selalu melakukan cyber patroli dunia maya. Dalam patroli cyber tersebut Polres Bojonegoro, telah membentuk team khusus untuk patroli di dunia maya selama 24 jam.

“Untuk mendeteksi berita-berita yang sekiranya mengarah kepada berita hoax, ujaran kebencian dan isu sara,” katanya.

Ada beberapa kasus yang telah ditangani oleh Polres Bojonegoro kepada penyebar berita hoax, berita ujaran kebencian dan penyebar isu sara. Penanganan tersebut ada yang melalui pembinaan dan penangan sampai dengan proses hukum.

“Ada beberapa kasus yang memang sudah ditangani Polres Bojonegoro”, ujarnya.

Melalui suarabojonegoro.com, AKP Ismawati, berharap kepada pengguna media sosial khususnya masyarakat Bojonegoro untuk selalu mempunyai pemikiran yang sejuk, sabar dan tidak mudah terpancing emosi.

“Pilihan boleh berbeda yang penting tetap rukun, damai dan membuat situasi sejuk,” pungkasnya. (Bim/red).