Reporter : Putut Sugiarto
SuaraBojonegoro.com – 4 (empat) orang perwakilan Forum Guru Swasta Passing Grade 2023, kembali mendatangi Kantor Pemkab Bojonegoro, menanyakan terkait hasil pertemuan antara Pj Bupati Bojonegoro dengan Kemenpan RB Hari Kamis 10-10-2024 tempo hari.
Kedatangan mereka hanya ditemui oleh Kepala Dinas Pendidikan Bojonegoro, Nursujito dan Kepala BKPP (Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan), Aan Syahbana.
Selain menagih janji, karena pada saat aksi Para Guru Swasta didepan Pemkab Bojonegoro tersebut, Pj Bupati berjanji akan mengajak serta 2 (dua) orang perwakilan guru swasta untuk menghadap di Kantor Kemenpan RB Jakarta.
Selain itu mereka juga menanyakan hasil dari pertemuan dengan Kemenpan RB tersebut.
Alhasil, hanya kecewa yang didapat para guru tersebut, karena dalam pertemuan di ruang tunggu tersebut, mereka tidak mendapatkan jawaban yang memuaskan.
“Kecewa pasti, karena janji Pj Bupati kami akan diajak serta, tetapi hingga hari ini kami tidak dapat kejelasan hasilnya bagaimana, ” ujar Rufaida Kusumawati, perwakilan guru swasta. Senin (14/10/2024).
Rufaida Kusumawati juga berharap, Pemkab Bojonegoro agar serius memperjuangkan nasib para guru swasta passing grade 2023, agar dapat diterima tanpa tes pada penerimaan PPPK tahun 2024 ini.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro, Nur Sujito menjanjikan akan mengajak serta perwakilan guru swasta ke Kantor DPR RI bersama Perwakilan DPRD Bojonegoro, pada tanggal 20-10-2024 mendatang. (Red/Lis)