Reporter : Arum Sekar
SuaraBojonegoro.com – Tumbahan bakar minyak jenis Solar yang terjadi dijalan Veteran, sempat menganggu pengguna jalan Mastumapel Bojonegoro kota dan juga menghawatirkan pengguna kendaraan roda dua jika terpeleset dan bisa berakibat jatuh.
Begitu juga bau Bahan Bakar Minya yang tumpah dari sebuah kendaraan yang tidak diketahui jenisnya tersebut menyengat hidung warga, sehingga membuat kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Pemkab Bojonegoro Andi Sudjarwo segera berkoordinasi dengan pihak Dinas DamkarMat (Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan) Pemkab Bojonegoro untuk melakukan pembersihan. Sabtu (10/11/2024).
Tampak Petugas Damkar langsung datang ke lokasi kejadian dimana solar Tumpah tersebut dan melakukan ‘Ngumbah Ratan’ atau mencuci jalan yang terkena solar tersebut.
“Kami lakukan koordinasi dengan pihak Damkarmat untuk melakukan penanganan dengan cara di cuci,” Ujar Andi Sudjarwo.
Pencucian dilakukan dengan menyemprotkan air dan juga menggunakan pembersih agar bisa cepat dibersihkan dan kering sehingga tidak menganggu pengguna jalan. (Rum/Red)