Sempat Memanas, Pengundian dan Penetapan Nomer Urut Cakades Pejok Kepohbaru Berjalan Lancar

Reporter : Sasmito

SuaraBojonegoro.com – Pengambilan dan penetapan nomer Urut Calon Kepala Desa yang dihadiri oleh Calon Kepala Desa Pejok Kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro dan pendukungnya sempat Memanas. Hal tersebut dikarenakan pendukung salah satu Calon Kepala Desa datang dengan jumlah besar dan membawa spanduk berisikan narasi “Ganti Kepala Desa”. Namun, kegiatan yang dilaksanakan pagi tadi Kamis (6/2/2020) di Balai Desa Pejok dengan pengamanan ketat tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar hingga pelaksanaan usai.

Kapolsek Kepohbaru AKP Supriyono yang memimpin langsung jalannya pengamanan mengungkapkan bahwa, hadirnya pendukung salah satu calon kepala desa dengan membawa spanduk bertuliskan nada dugaan provokasi sudah diantisipasi olehnya. Sehingga, dalam pelaksanaan Pengundian dan penetapan Nomer Urut Calon Kepala Desa Pejok dapat berlangsung lancar.

Baca Juga:  Pilkades Serentak Aman, Mochlasin Afan Apresiasi Kinerja Aparat Keamanan

“Kita sudah antisipasi hal tersebut, alkhamdullilah kegiatan berjalan lancar” terang Kapolsek Kepohbaru AKP Supriyono.

Selain melaksanakan pengamanan, Kapolsek Kepohbaru juga menyampaikan himbauan Kamtibmas. Kapolsek mengajak seluruh elemen masyarakat dapat menjaga situasi Desa Pejok tetap aman dan kondusif.

“Perbedaan itu wajar, namun tetap wajib menjaga kerukunan antar warga”, imbuhnya.

Sementara itu, salah satu warga yang tidak ingin disebutkan namanya mengungkapkan bahwa aksi membawa massa banyak dengan membentangkan beberapa tulisan tersebut karena bentuk kekecewaannya atas pembangunan Desa saat ini. Pihaknya bersama pendukung lainnya menginginkan perubahan. Sehingga, dia bersama warga lainnya menginginkan pergantian Kepala Desa.

“Kami ingin Ganti Kepala Desa. Kami ingin perubahan”, ucap salah satu warga yang datang dengan membawa tulisan.

Baca Juga:  Cegah Curanmor, Kapolsek Kepohbaru Polres Bojonegoro Berikan Himbauan Kamtibmas

Kegiatan yang diamankan oleh gabungan Polsek, Koramil, SatPol PP dan Linmas desa setempat tersebut berjalan lancar dengan hasil sebagai berikut : Calon nomer urut 1 Sdr. Narto, SH , calon nomer urut 2 Sdr. Guntur Priyanto dan calon nomer urut 3 Sdr. Sampurno, SH. (Red/Sas)