PUASA YANG TERNODA (3)

Oleh : Drs. H. S holikin Jamik.SH.MH.

SuaraBojonegoro.com – Selain disebutkan 5 perkara yang merusak pahala puasa di atas, hal-hal yang bisa membatalkan pahala puasa lainnya seperti:

6. Membuang waktu dengan hal yang tidak bermakna
Menghabiskan waktu dengan hal-hal yang tidak bermanfaat atau tidak produktif, seperti menonton acara televisi yang tidak mendidik atau bermain game sepanjang hari juga termasuk hal yang membatalkan pahala puasa dan merusak pahala puasa seseorang.
7. Marah dan mengeluarkan kata-kata kasar
Mengucapkan kata-kata kotor atau melakukan perbuatan buruk yang bertentangan dengan nilai-nilai agama juga dapat membatalkan pahala puasa seseorang.
Jika orang yang sedang berpuasa tidak dapat mengendalikan emosi dan melontarkan kata-kata kasar kepada orang lain, maka hal ini akan menyakiti hati orang tersebut membuatnya jadi berdosa. Karenanya Islam menganjurkan pentingnya menjaga lisan.

Baca Juga:  KEBAHAGIAAN ORANG YANG PUASA

Allah SWT berfirman dalam surat Al-Ahzab ayat 58.

“Dan orang-orang yang menyakiti orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan, tanpa ada kesalahan yang mereka perbuat, maka sungguh, mereka telah memikul kebohongan dan dosa yang nyata.” (QS. Al-Ahzab: 58)

8. Punya niat buruk
Hal yang merusak pahala puasa selanjutnya ialah memiliki niat buruk saat berpuasa atau berpuasa dengan niat yang tidak murni, seperti hanya untuk menunjukkan kepada orang lain atau hanya karena tradisi.
Jika tetap melakukannya, maka puasanya akan sia-sia, begitu pula amalan puasanya. Karenanya, niatkan dalam hati yang baik-baik dan ikhlas agar ibadah puasa bisa berjalan dengan lancar dan mendapat ridha dari Allah SWT.

Baca Juga:  Tuntunan I’tikaf Sesuai Al-Qur’an dan As-Sunnah

9. Bertindak keji
Hal lainnya yang merusak pahala puasa adalah melakukan tindakan keji kepada orang lain atau melakukan pelanggaran hukum yang bertentangan dengan ajaran agama.

*)Penulis: Dosen STIKES Muhammadiyah Bojonegoro