Kemeriahan Lomba Layang-Layang Di Pesen Kanor, Dibuka Wabup Budi Irawanto

SuaraBojonegoro.com – Wakil Bupati Kabupaten Bojonegoro, Budi Irawanto membuka lomba layang-layang yang diadakan oleh Desa Pesen Kecamatan Kanor Minggu (06/09/2020). Lomba yang digelar dalam rangka memperingati HUT RI ke 75 tersebut disemerakan puluhan layang layang terdiri dari layangan Tradisional, serta Layangan Kreasi.

Dalam sambutan Wabup, Budi Irawanto mengatakan layang layang merupakan salah satu permainan tradisional yang digemari oleh kalangan anak-anak hingga orang dewasa. Mari bersama-sama mengembangkan potensi yang kita miliki dan memunculkan potensi potensi lokal untuk menguatkan perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat.

“Dengan lomba layang layang ini diharapkan mampu memunculkan kreatifitas para pemuda, berawal dari lomba layang layang tingkat desa, mungkin nanti akan bisa di tingkatkan hingga lomba tingkat kecamatan,”. Ungkap Budi Irawanto.

Baca Juga:  Selama 4 Jam Diperiksa Penyidik Polda Jatim, Wabup Bojonegoro Ditanya Seputar Tulisan Bupati di Group Wathsapp

Menurutnya lomba layang layang sangat menarik, terbukti dibojonegoro mulai tingkat kecamatan maupun desa mengadakan lomba tersebut, dengan antusias yang cukup banyak. Diharapkan pemerintah ikut ambil peran dengan mengadakan lomba tingkat kabupaten, sehingga dari kegiatan tersebut membuat dampak positif untuk masyarakat.

“Maka dari itu, Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Bojonegoro sangat mengapresiasi lomba layang-layang ini. Alangkah indahnya puluhan layang-layang menghiasi langit desa Pesen Kecamatan Kanor.” Ungkapnya.

Sementara Camat Kanor M. Mahfud menyampaikan kegiatan ini sangat bermanfaat dan semoga bisa terus dikembangkan dari tingkat desa hingga tingkat Kecamatan.

Selain itu, Kepala Desa Pesen Kecamatan Kanor Agus saputra menyampaikan lomba layang layang ini adalah ajang untuk kreatifitas pemuda ditingkat desa. Kami berharap dengan adanya lomba layang-layang ini ekonomi masyarakat desa dapat bergerak dan meningkat.

Baca Juga:  Wabup Bojonegoro Ajak Masyarakat Untuk Junjung Tinggi Toleransi dan Jauhi Bahaya Laten Radikalisme

Usai membuka lomba tersebut, Wakil Bupati, pemerintah kecamatan Kanor dan Pemerintah Desa Pesen turut menaikkan layang-layang, tampak para peserta lomba bergantian untuk menaikan layang layang dan para penonton terlihat menikmati pemandangan langit yang terhias oleh layang layang. (Lis/Red)