CCN Ngringinrejo Kembali adakan CCN Mudik League

Oleh : Bambang Pramudji

suarabojonegoro.com –  Calcio Club Ngringinrejo (CCN) menggelar liga mudik futsal pada jumat (23/06) semalam, dengan mempertemukan semua anggota CCN, baik yang ada di Ngringinrejo maupun yang sudah mudik dari perantauan. Acara ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar anggota, yang lama tidak bertemu.

“CCN Mudik League 2017 ini merupakan edisi tahun ketiga, tujuannya adalah untuk mempererat silaturahmi antar anggota, yang lama tidak bertemu karena sibuk dengan aktifitas masing-masing” Ujar Ketua Panpel, Eky Delle.
“CCN Mudik League 2016 kali ini diikuti oleh 40 Pemain, yang kemudian akan dibagi menjadi 5 tim, 5 tim tersebut akan saling bertemu layaknya seperti kompetisi liga” tambah pria yang akrab disapa Unyil tersebut.
Pada laga yang dihelat di salah satu Lapangan Futsal yang ada di Bojonegoro tersebut, RT Team yang dikomandoi Nyoto berhasil menjadi juara dengan meraih point 9, sama dengan Bada Team, namun RT Team unggul secara head-to-head.
“Sebenarnya Juara bukan tujuan dari  acara ini, yang terpenting adalah silaturahmi antar anggota yang selama setahun tidak bertemu, dan yang kedua dalam futsal ini yang penting Fun” Ujar Nyoto, Kapten RT Team.
Sementara itu, Gelar Top Score dalam CCN Mudik League 2017 digondol oleh Pantos dengan koleksi 4 Goal. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *