Amankan Penyaluran BLTDD, Kapolsek Gondang Berikan Himbauan Kamtibmas

SuaraBojonegoro.com – Adanya kegiatan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLTDD) Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Jari, Kecamatan Gondang, Kabupaten Bojonegoro,  Bulan Juni Tahun 2024, yang dilaksanakan di Balai Desa setempat, dihadiri para warga masyarakat yang hendak melakukan pencairan.

Kapolsek Gondang, AKP Wahjoe Febrianto,S.H.,M.H. yang hadir dalam kegiatan tersebut juga mengerahkan anggota Polsek Gondang untuk melakukan pengamanan serta memberikan rasa nyaman terhadap masyarakat.

Kapolsek Gondang juga menyampaikan himbauan Kamtibmas agar masyarakat berhati hati dan juga tetap menjaga kerukunan di masyarakat, “Mari kita saling menjaga ketertiban dan kerukunan dimasyarakat agar tetap terjaga kondusifitas dimasyarakat,” Ujar AKP Wahjoe. Rabu (15/4/2024)

Kades Jari Pariyono mengapresiasi jajaran Polsek Gondang yang melakukan pengamanan pada kegiatan tersbeut. Dia juga menjelaskan bahwa penyaluran BLTDD bulan Juni 2024 disalurkan pada bulan Mei ini dikarenakan dana telah ditransferkan ke Rekening Desa, sehingga sebagai bentuk pertanggungjawaban kami kepada masyarakat dan Negara kami segera menyalurkan nya kepada Keluarga Penerima Manfaat. (Rif/Red)