SuaraBojonegoro.com — Universitas Bojonegoro (Unigoro) berkomitmen mewujudkan ruang belajar yang aman dan terbebas dari segala bentuk kekerasan seksual. Dalam waktu dekat ini, Unigoro akan membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS). Dilansir dari laman Kemendikbudristek, Satgas PPKS adalah garda depan perwujudan kampus merdeka dari kekerasan di lingkungan perguruan tinggi.
Kepala Biro Kemahasiswaan dan Kerja Sama Unigoro, Erwanto, M.Si., menerangkan, saat ini pihaknya telah mengantongi nama-nama calon panitia seleksi Satgas PPKS. Panitia seleksi yang terpilih, akan menggelar pemilihan Satgas PPKS Unigoro pada Mei mendatang. “Sudah ada sepuluh orang calon panitia seleksi Satgas PPKS Unigoro. Mereka terdiri dari unsur dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Minggu depan kita akan tetapkan siapa saja nama-nama panitia seleksinya,” terangnya pada Jumat (19/4/24).
Erwanto menjelaskan, bagi mahasiswa yang berminat menjadi anggota Satgas PPKS Unigoro harus memiliki visi memberantas kekerasan seksual di lingkungan kampus. Sebab mereka memiliki tugas utama mencegah dan mengadvokasi korban kekerasan seksual.
“Ke depannya Satgas PPKS Unigoro harus menyosialisasikan tentang apa itu PPKS dan menindaklanjuti laporan adanya kekerasan seksual. Satgas ini bersifat independen dan memiliki landasan hukum, pungkas dosen prodi kimia Unigoro ini. (din/Lis)