Jum’at Berkah Ramadhan, Satreskrim Polres Bojonegoro Santuni Puluhan Anak Yatim

SuaraBojonegoro.com – Sat Reskrim Polres Bojonegoro mengunjungi pondok sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim. Hal ini dalam rangka melaksanakan Program Kapolres Bojonegoro melalui Jum’at Berkah, Jum’at (22/3/2024).

Kegiatan tersebut, dipimpin Kanit 3 Satreskrim Polres Bojonegoro, Ipda Dedi Hermanto beserta anggota Satreskrim.

Kanit 3 Satreskrim, Ipda Dedi Hermanto menyampaikan Satreskrim Polres Bojonegoro memilih untuk memuliakan anak yatim, memberikan santunan bagi anak yatim sebagai bentuk kepedulian dan rasa sayang dan cinta terhadap anak-anak yatim yang penuh keterbatasan.

“Insya Allah memuliakan anak yatim ini kita bisa mendapat ridho dari Allah SWT,” ucap Kanit, Ipda Dedi Hermanto saat dikonfirmasi awak media ini.

Ia menambahkan santunan anak yatim ada 100 anak dari tiga tempat yang dikunjungi. Harapannya dengan memuliakan sekaligus menyerahkan santunan, agar seluruh keluarga besar Satreskrim Polres Bojonegoro bisa memperoleh berkah dari Allah SWT.

Baca Juga:  Kapolres Bojonegoro Silaturahmi Ke Pengurus PSHW Cabang Bojonegoro Ajak Ciptakan Harkamtibmas 

“Dengan do’a anak yatim semoga dalam bekerja dengan maksimal dapat mengungkap kasus yang ditangani bisa selesai sehingga bermanfaat kepada masyarakat,” imbuhnya.

Tampak Ipda Dedi memberikan motivasi kepada anak-anak yang masih mengeyam bangku sekolah untuk tetap rajin belajar, jangan berkecil hati atau rendah diri dalam lingkungan sekolah maupun dalam pergaulan. (Red/Lis)