Ada Penawaran Istimewa Selama Ramadhan di FaveHotel dan AstonHotel Bojonegoro

Reporter : Bima Rahmat

SuaraBojonegoro.com – Bulan suci Ramadhan akan segera tiba dan merupakan bulan yang penuh berkah yang paling dinantikan kehadirannya oleh umat Islam di seluruh dunia. Selain momentum untuk melakukan ibadah, bulan suci Ramadhan juga menjadi momen untuk berkumpul bersama keluarga serta silaturahmi. Senin (20/03/23).

Menyambut bulan suci Ramadhan Aston Bojonegoro City Hotel dan Favehotel Sudirman Bojonegoro, kembali menghadirkan berbagai penawaran istimewa selama satu bulan, di bulan yang penuh berkah ini. Dalam konferensi pers yang diadakan pada hari ini, di Tastee Bites Resto, Greatdy selaku Food and Beverage Manager untuk Aston Bojonegoro City Hotel dan Favehotel Sudirman Bojonegoro, menjelaskan jika tahun ini selama bulan Ramadhan, Aston Bojonegoro City Hotel dan Favehotel Sudirman Bojonegoro, menghadirkan promo All you can eat.

“Untuk di Aston ada promo all you can eat, Ramadhan Delight dan paket Sajadah (Sajian Istimewa Dapat Hadiah red) untuk Favehotel yang akan dihadirkan setiap harinya mulai tanggal 27 Maret hingga 21 April dari pukul 17.00 hingga 21.00 WIB,” katanya.

Baca Juga:  HUKUMAN YANG KERAS BAGI MEREKA YANG TIDAK BERPUASA TANPA UDZUR

Sementara itu AR Atik Damarjati, selaku General Manager Aston Bojonegoro City Hotel dan Favehotel Sudirman Bojonegoro, menambahkan bahwa dengan lebih dari 50 pilihan menu yang terdiri live cooking, Stall, buffet makan khas nusantara dan menu internasional.

“Paket buka bersama ini dihadirkan dengan harga yang cukup terjangkau diharga 150 ribu nett untuk Aston dan 99.999 nett saja untuk Favehotel,” ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, terdapat juga promo eart bird untuk pembelian 7 pax gratis 1 tambahan yang berarti beli 7 dapat khusus di Favehotel juga terdapat promo rice box yang sangat terjangkau mulai dari 20 ribu nett.

Berbagai menu yang disajikan seperti Nasi Mandi, Mongolian, Kambing Mutton, Soto Banjar, Tom Yam dan masih banyak lagi. Selain dimanjakan dengan sajian masakan buka bersama dengan cita rasa hotel berbintang, para tamu ASTON Bojonegoro City Hotel dan Favehotel Sudirman Bojonegoro, juga berkesempatan memenangkan berbagai macam doorprize seperti 1 unit sepeda lipat dan 1 unit home theater untuk ASTON dan 1 unit sepeda lipat dan 1 voucher menginap di BALI untuk Favehotel yang akan diundi pada akhir bulan.

Baca Juga:  Ratusan Warga Geruduk Rumah Dinas Kapolres Bojonegoro

“Pada tahun ini ASTON Bojonegoro City Hotel dan Favehotel Bojonegoro, menghadirkan paket menu buffet (makan sepuasnya/all you can eat.red) kami sediakan dengan total 50 macam menu pilihan yang sangat cocok dinikmati bersama keluarga dan rekan kerja,” pungkas Desta Astri Pramita Dewi, selaku sales & marketing manager ASTON Bojonegoro City Hotel dan Favehotel Sudirman Bojonegoro. (Bim/red).