Peringati Kesaktian Pancasila, Lapas Bojonegoro Gelar Upacara Untuk Amalkan Nilai Pancasila

SuaraBojonegoro.com – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila pada tanggal 1 Oktober 2022, seluruh jajaran pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bojonegoro melaksanakan kegiatan “Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022” dengan tema “Bangkit Bergerak Bersama Pancasila”. Sabtu (01/10/2022).

Kegiatan dilaksanakan pukul 07.30 s/d 08.40 WIB. Upacara tersebut diadakan di Lapangan Upacara Lapas Kelas IIA Bojonegoro yang diikuti oleh seluruh pejabat struktural eselon IV dan V, Pegawai, serta perwakilan WBP Pramuka dan WBP Pekerja.

Kegiatan diawali dengan penghormatan kepada inspektur upacara yang dipimpin oleh komandan upacara. Yang mana inspektur upacara kali ini yaitu Kalapas Bojonegoro Bpk Rony Kurnia, serta berperan sebagai komandan upacara yaitu Kasubsi Bimkemaswat Arizka Wahyu Pratama.

Baca Juga:  KADIVMIN Kemenkumham Jatim Berikan Penguatan Integritas WBK 2022 Pada Lapas Bojonegoro

Kemudian acara dilanjutkan dengan mengheningkan cipta, pembacaan Teks Pancasila, Pembacaan Naskah Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, Pembacaan Naskah Ikrar, dan di akhiri dengan Pembacaan Do’a.

Ditemui didalam ruang kerjanya setelah upacara selesai Kalapas Bojonegoro, Rony Kurnia mengharapkan agar para pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bojonegoro memiliki rasa cinta tanah air yang tinggi dan selalu menjunjung tinggi ideologi Pancasila.

“Saya harap dengan dilaksanakannya upacara Hari Kesaktian Pancasila ini, seluruh Pegawai Lapas Bojonegoro dan juga Warga Binaan Pemasyarakatan dapat memiliki rasa cinta tanah air yang tinggi dan juga tidak lupa untuk menjunjung tinggi ideologi Pancasila,” Jelasnya.

dia juga berharap semua memahami dan mengetahui dengan adanya perkembangan zaman yang semakin pesat, serta mengingatkan jangan sampai membuat lengah untuk mengedepankan nilai-nilai Pancasila didalam kehidupan sehari-hari. (Put/Red)