Pengurus Asosiasi BPD Se Kecamatan Montong di Kukuhkan

Reporter : Ahmad Fauzi

Tuban, SuaraBojonegoro.com – Bertempat di Pendopo Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, Asosiasi BPD Kabupaten Tuban mengukuhkan kepengurusan BPD (Badan Permusyawaratan Desa) Se Kecamatan Montong pada hari Rabu (5/02/2020).

Hadir dalam pengukuhan asosiasi BPD Sekecamatan Montong diantaranya jajaran Forkopimca Kecamatan Montong, Ketua Asosiasi BPD Kabupaten Tuban Sugeng arianto beserta Sekretaris Budiono.

Dalam Sambutannya Camat Montong  Suwoto berharap dengan adanya pengkuhuan Asosiasi BPD ini upaya untuk melibatkan seluruh komponen di masyarakat untuk bersama-sama mengawal dan mengawasi pembangunan yang ada di desa masing-masing Se Kecamatan Montong.

“Kehadiran BPD sebagai bentuk Kontrol di masyarakat harus profesional dan juga membawa Desa menjadi lebih baik lagi,” Tutur Camat.

Baca Juga:  Kemenag Tuban Gelar Tasyakuran Jelang HAB Ke - 74

Ahmad Usdianto selaku Ketua Asosiasi BPD Sekecamatan Montong berharap jajaran pengurus BPD baik di tingkat desa maupun Kecamatan bisa bersinergi dengan kepala desa masing-masing agar nantinya peran BPD di Masin-masing desa bisa berfungsi aktif baik dari peran pengawasan serta keterlibatan dalam aktivitas kegiatan Desa.

Sementara Sambutan Asosiasi BPD Kabupaten Tuban Sugeng Arianto menyampaikan adanya asosiasi BPD ini upaya untuk menjembatani antara masyarakat serta pemerintah desa agar nantinya pembangunan di desa maupun transparansi anggaran desa  bisa di kawal Bersama-sama.

Selain itu, serta upaya untuk mendorong agar kehadiran BPD di Masin-masing desa maupun Kecamatan sebagai langkah penguatan di masyarakat,” Tegas Sugeng Arianto. (Fau/Red)