SuaraBojonegoro.com – Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke- 74, serta sebagai wujud sinergitas TNI-Polri bersama pemerintah daerah dan masyarakat Kecamatan Gayam, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Gayam, Bojonegoro, Jawa Timur, menggelar Lomba Cerdas Cermat Kebangsaan tingkat SD/MI se- wilayah Kecamatan Gayam, di Gedung Serba Guna Kecamatan setempat, Rabu (2/10/2019).
Kegiatan yang dibuka langsung oleh Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf Bambang Hariyanto tersebut, diikuti 22 peserta yakni 16 peserta dari Sekolah Dasar (SD) dan 6 peserta dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) di wilayah Kecamatan Gayam. Dalam pelaksanaannya, lomba ini terbagi dua tahap yaitu tahap penyisihan dan tahap final atau penentuan.
Ketua Pelaksana acara Pelda Sapari mengatakan bahwa kegiatan dilaksanakan atas kerjasama Forkopimcam Gayam dengan LSM TROPIS Indonesia selaku Non Goverment Organization (NGO) dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke- 74 tahun 2019. Selain itu juga, terselenggaranya kegiatan ini juga sebagai manifestasi dari 4 Pilar Kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.
“Cerdas Cermat 4 Pilar ini sangat penting sekali, guna menumbuhkan rasa nasionalisme dan pengetahuan nilai-nilai kebangsaan. Kecintaan terhadap bangsa dan negara ini juga perlu diimplementasikan kepada seluruh masyarakat sejak usia dini,” ungkapnya.
Senada dikatakan Camat Gayam Ir. Agus Hariyana Panca Putra, M. Si., bahwa dengan adanya kegiatan ini bisa meningkatkan wawasan kebangsaan peserta dalam kehidupan bermasyarakat dari sejak usia dini.
“Selain itu terselenggaranya cerdas cermat ini juga untuk memperkokoh ideologi Pancasila, UUD 1945 dan rasa kecintaan terhadap NKRI sebagai harga mati,” ujarnya.
Sementara dalam sambutannya Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Inf Bambang Hariyanto menyampaikan bahwa dalam mendidik putra-putri sebagai generasi penerus bangsa diibaratkan seperti kita menanam sebuah pohon, mulai dari memilih bibit hingga tumbuh menjadi tunas kita berupaya untuk merawat menjaganya agar pohon itu tumbuh berkembang dan menghasilkan. Sehingga bisa memberikan kebahagiaan bagi yang menanamnya.
“Diharapkan, generasi muda Indonesia meniti masa mudanya melalui pendidikan yang berkualitas dan berkarakter. Sehingga kedepan anak-anak muda semakin maju, berkembang, serta berkarakter tangguh dan siap menghadapi berbagai tantangan,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan yang juga mendapat dukungan dari Kodim 0813 Bojonegoro dan Koperasi BMT diantaranya Forkopimcam Gayam, Danramil Ngasem Kapten Inf Musriyono, Kepala K3S Sugiono, Danposramil Gayam, perwakilan EMCL, LSM Tropis Indonesia, serta Kepala Sekolah SD/MI se- Kecamatan Gayam dan tamu undangan lainnya. (Lis/SB)