9 Titik Maklumat Kapolri Di Pasang Polsek Kapas

Reporter : Arum Sekar

SuaraBojonegoro.com – Sebanyak 9 titik Maklumat Kapolri di oasang di tempat tempat umum yang sering dikunjungi oleh warga, Maklumat Kapolri terkait Protokol kesehatan ini diharapkan dapat dibaca dan dipatuhi oleh warga, guna tidak terjadi sebaran covid 19.

AKP Yaban, Kapolsek Kapas mengatakan bahwa kegiatan ini adalah tindak lanjut dari himbauan himbauan yang selama ini disampaikan oleh masyarakat, sehingga pihaknya akan tetap berada di tengah masyarakat agar tidak ada lagi penambahan jumlah pasien yang terpapar Covid 19.

“Kami sudah laksanakan berbagai upaya pencegahan Covid 19 di masyarakat dan juga penindakan tegas dalam operasi yustisi,” Kata Kapolsek Kapas, Kamis (31/12/2020).

Baca Juga:  681 Warga Kapas Terjaring OperasiĀ  Yustisi Protokol Kesehatan

Kapolsek Berharap masyarakat sadar dan mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari sebaran Covid 19, dan mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. (Rum/SAS)