Setyo Wahono Dikerubuti Warga Saat Hadir di Mlaku Bareng Dalam Rangka Hari Koperasi

SuaraBojonegoro.com – Antusias masyarakat Bojonegoro pada Kegiatan mlaku bareng dalam rangka hari koperasi ke 77 di Alun Alun Bojonegoro, hal ini dikarenakan adanya Setyo Wahono yang turut hadir dan mengikuti kegiatan mlaku bareng tersebut, Minggu (28/7/2024).

Tak elak, masyarakat yang mengetahui kedatangan Setyo Wahono ini langsung menjadi sasaran masyarakat terutama emak emak yang ingin bersalaman dan berfoto bareng dengan Setyo Wahono calon Bupati Bojonegoro yang berpasangan dengan Nurul Azizah sebagai calon Wakilnya.

Bahkan warga rela berdesak desakan untuk mengabadikan momen melalui ponsel mereka saat bertemu dengan Setyo Wahono, “Alhamdulillah bisa foronsama mas Wahono calon bupati kita,” Kata Ambarita salah satu warga Sumberrejo yang hadir di alun alun Bojonegoro.

Warga yang lain, Yuli yang berasal dari Kanor pun juga begitu, dirinya dan teman temannya rela berdesak desakan dengan warga yang lain hanya untuk bersalaman dan menyampaikan dukungannya terhadap Setyo Wahono untuk jadi Bupati Bojonegoro

Selain itu, Setyo Wahono juga membagikan susu kepada masyarakat, dengan harapan dengan minum susu bisa menghilangkan dahaga dan membuat masyarakat jadi sehat.

Kejadian warga berdesakan untuk bersalaman dan berfoto dengan mas Wahono ini terjadi dimulainya Strat kegiatan mlaku bareng hingga usai, “Senang bisa bertemu beliau, karena kami dan teman teman juga ingin melihat langsung dari dekat pak Wahono,” Pungkas Yuli. (Rum/Red)