Berbaur Dengan Ratusan Pengunjung, Wabup Bojonegoro Suport Wisata Desa Waduk Pedang

oleh -
oleh

Reporter : Bima Rahmat

SuaraBojonegoro.com – Suport wisata lokal, Wakil Bupati Bojonegoro, Budi Irawanto, hibur ratusan wisatawan di Waduk Pedang, Desa Kepohkidul, Kecamatan Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro. Minggu (05/02/23).

Terlihat wakil Bupati Bojonegoro, dalam kesempatan ini ikut bernyanyi dan berbaur dengan ratusan pengunjung Waduk kebanggan warga desa Kepohkidul ini. Pria yang akrab disapa Mas Wawan, ini sangat mengapresiasi kinerja Pemerintah Desa dalam memgembangkan pariwisata desa.

“Keseriusan Pemdes Kepohkidul, dalam mengelola wisata waduk ini patut diapresiasi,” katanya.

Dengan pengembangan wisata Waduk Pedang ini Budi Irawanto, berharap akan dapat menigkatkan perekonomian masyarakat khususnya bagi para pedagang dan pelaku Usaha Mikro.

“Dengan pengembangan wisata ini tentunya akan mampu menigkatkan perekonomian warga setenpat,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini Budi Irawanto, menuturkan jika pengembangan wisata seharusnya mendapat perhatian dan suport dari Pemerintah Kabupaten.

Sementara itu, Kepala Desa Kepohkidul, Samudi, dalam kesempatan yang sama mneuturkan jika Waduk Pedang adalah waduk yang dibangun oleh mantan Bupati Bojonegoro, Suyoto. Beriring berjalannya waktu kini waduk pedang menjadi daya tarik bagi masyarakat Bojonegoro sebagai salah satu tempat wisata.

“Meski kami keterbatasan biaya tapi kami akan terus berupaya untuk selalu berbenah,” tuturnya.

Kepala Desa dua periode, dengan ciri khas kepala plontos ini menuturkan jika selama dalam pengembangan waduk pedang ini Pemdes belum pernah mendapatkan bantuan Pemerintah Kabupaten. Denagan mengadalkan ADD dan DD, Pemdes Kepohkidul tetap optimis waduk pedang nantinya akan menjadi tempat wisata yang mampu mejadi daya tarik wisatawan baik dalam maupun luar bojonegoro.

“Pelan-pelan kami berbenah,” pungkasnya. (Bim/red)

No More Posts Available.

No more pages to load.