Ketahui Bahan Aktif yang Digunakan dalam Vaksin Moderna

oleh -
oleh

Vaksin Covid-19 dari perusahaan bioteknologi asal Amerika Moderna telah diuji pada 30 ribu orang di Amerika Serikat memberikan hasil yang aman. Dari data sementara yang dirilis oleh perusahaan Moderna menunjukkan vaksin mereka memiliki efektivitas hingga 94,5 persen dalam melawan virus. Perusahaan mengatakan akan melanjutkan uji coba dalam skala besar dan bermaksud mengajukan vaksin ini ke otoritas penggunaan darurat (EUA) ke regulator dalam beberapa minggu mendatang. Nah, lantas apa saja bahan aktif yang digunakan dalam vaksin moderna ini? Simak ulasan berikut.

Vaksin Moderna dan Bahan Aktif dalam Vaksin Moderna

Moderna, Inc merupakan perusahaan bioteknologi pertama yang melakukan uji klinik terhadap vaksin messenger RNA (mRNA) untuk menciptakan obat generasi baru untuk pasien covid-19. Bentuk virus Corona seperti bentuk mahkota. Hal ini karena berasal dari protein S atau spike protein yang mengelilingi permukaan virus.

  1. Bakteri Tidak Berbahaya

Bahan aktif vaksin meliputi bentuk bakteri atau virus yang tidak berbahaya dan tidak akan memicu penyakit. Vaksin umumnya mengandung sedikit bahan aktif, hanya beberapa mikrogram (sepersejuta gram) per dosis. Bahan aktif vaksin ini berguna untuk mengenalkan antigen yang merupakan ciri unik dari bakteri atau virus, ke sistem kekebalan tubuh Anda.

Hal tersebut juga dapat menginduksi respons imun dalam tubuh tanpa membuat Anda merasa sakit. Sistem kekebalan kemudian akan mengingat antigen sehingga jika bertemu dengan bakteri atau virus yang sebenarnya di masa mendatang, tubuh akan dengan cepat merespons dengan meningkatkan kekebalan tubuh sehingga Anda tidak jatuh sakit.

Namun, vaksin Moderna sedikit berbeda karena merupakan vaksin dari RNA. Artinya, hanya sebagian kecil dari kode genetik virus corona yang akan disuntikkan ke aliran darah tubuh Anda. Kode genetik ini akan mulai membuat protein virus yang cukup untuk melatih sistem kekebalan guna melawan bakteri atau virus yang masuk ke dalam tubuh. Vaksin diharapkan dapat melatih tubuh untuk membuat antibodi dan mengajarkan bagian lain seperti sel T untuk melawan virus yang menyerang.

  1. Air dan Adjuvan

Bahan utama lainnya dalam Vaksin moderna adalah air. Bahan ini yang paling melimpah. Selain itu, suntikan vaksin ini juga mengandung ajuvan yang akan membantu tubuh membuat respons imun yang lebih kuat terhadap vaksin tersebut. Adjuvan sangat baik digunakan oleh bayi dan orang tua lansia yang memiliki respons imun lebih rendah terhadap vaksin.

  1. Pengawet

Vaksin moderna mengandung pengawet dan penstabil yang bermanfaat untuk membantu menjaga dosis vaksin tetap bersih dan efektif saat digunakan.  Bahan ini dapat Anda temukan dalam tubuh atau dalam makanan pada tingkat yang jauh lebih tinggi daripada yang ada di vaksin. Hal ini membuat vaksin tidak akan membahayakan kesehatan tubuh. Sama seperti halnya dalam makanan, pengawet ini digunakan untuk menangkal kontaminasi yang tidak diinginkan.

Lebih dari itu, bahan-bahan vaksin mungkin memiliki nama yang asing dan tampak menakutkan, tetapi semuanya adalah bahan yang dapat ditemukan di tubuh dan makanan. Sangat penting untuk memahami bahwa semua bahan ini aman digunakan untuk memastikan vaksin berkualitas baik.

Itulah bahan aktif yang digunakan dalam vaksin moderna. Bagi Anda yang ingin mendapatkan info seputar perkembangan vaksin dan info kesehatan, Anda bisa download aplikasi Halodoc di Playstore. Halodoc juga menyediakan berbagai fitur layanan konsultasi kesehatan yang dapat membantu Anda untuk memastikan kondisi tubuh di tengah pandemi saat ini.

No More Posts Available.

No more pages to load.