Cegah Sebaran Covid -19, Sahabat Umar Bagikan Masker & Vitamin

oleh -
oleh

Reporter : Arum Sekar

SuaraBojonegoro.com – Ribuan Masker untuk pencegahan terhadap sebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayah Kecamatan Baureno, Bojonegoro Sahabat Umar (Abdullah Umar. Red) bersma DKC Garda Bangsa Kabupaten Bojonegoro membagikan ribuan masker dan juga vitaminbagi warga di Kecamatan Baureno.

Pembagian masker dan juga Vitamin seperti susu dan lainnya ini dibagikan langsung kepada masyarakat dirumah mereka masing masing di beberapa desa di Kecamatan Baureno, kegiatan ini diawali dari Desa Baureno dan Desa lainnya.

Abdulloh umar, S.Pd selaku penggagas kegiatan sekaligus ketua DKC Garda Bangsa menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan murni bentuk kepedulian terhadap masyarakat atas adanya musibah pandemi wabah virus corona (covid 19) yang saat ini melanda dunia termasuk indonesia yang cukup meresahkan masyarakat.

“Dengan dilakukan pembagian masker, susu kaleng, dan vitamin, dimaksudkan untuk menghambat penyebaran virus covid 19 sekaligus penguatan imun tubuh dengan pemberian nutrisi dan vitamin yang cukup bagi tubuh,” kata Pria yang juga Bojonegoro yang juga merupakan ketua komisi D DPRD kabupaten Bojonegoro dari fraksi Partai kebangkitan Bangsa ini.

Abdulloh umar juga menghimbau kepada warga  masyarakat agar berlaku hidup sehat dan mejaga kebersihan. Dengan rajin cuci tangan, menjaga jarak, dan tidak keluar rumah kecuali ada hal-hal yang sangat penting serta wajib memakai masker bila keluar rumah.

Umar juga mengajak kepada seluruh elemen masyarkat baik tokoh masyarakat, pengusaha, para dermawan, partai politik dan para politisi dari berbagai latar belakang organisasi yang memiliki kelapangan rizqi dan kemampuan ekonomi untuk turut serta bersama-sama bahu-membahu membantu para warga masyarakat yang saat ini sedang terdampak dengan adanya virus corona covid 19 baik dari sisi kesehatan maupun terdampak ekonomi.

Sementara itu mbah Tarno, salah satu warga desa sumuragung kecamatan Baureno mengucapkan terima kasih atas bantuan, perhatian dan kepedulian yang telah diberikan oleh Umar, serta DKC Garda Bangsa. Dia berharap agar bantuan dan kepedulian yang diberikan tsb tidak berhenti begitu saja.

“Ya semoga disusul lagi dan ada bantuan dari pihak pihak lain dan dari pemerintah kabupaten Bojonegoro,” Kata Mbah Tarno. (Rum/Sas)

No More Posts Available.

No more pages to load.