Belok Mendadak, Dua Pengendara Motor Kecelakaan di Jalan Raya Kedungadem – Pohwates

oleh -
oleh

Reporter : Sasmito

SuaraBojonegoro.com – Akibat berbelok mendadak saat mengendarai kendaraan bermotor mengakibat kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua kendaraan bermotor Di Jalan Raya Puk Kedungadem – Pohwates tepatnya Dusun Jamberejo Desa Jamberejo, Kecamatan Kedungadem, Bojonegoro,  sekitar jam 10.00 WIab, Senin (07/01/2020).

Kecelakaan Lalu Lintas di jalan Poros kecamatan ini bermula dari pengendara sepeda motor Honda Scopy dengan plat nomor  S 2924 BS yang dikemudikam olehGenduk Fitwiani (26) warga Desa Mlinjeng , RT/RW 015/04 Kecamatan  Sumberrejo, Kabupatem Bojonegoro, yang melaju dari arah utara ke selatan.

Secara bersamaan dibelakang pengendara Honda Scopy juga melaju sepeda motor honda CB 150 R dengan nopol S 6889 AW yang dikendarai Subkhan Kholis (24) warga Desa  Drokilo , RT/RW 09/02 Kecamatan Kedungadem, Bojonegoro.

Menurut Kapolsek Kedungadem, AKP El Fauzi, dari data hasil pemeriksaan Saksi dan juga kejadian pemeriksaan awal peristiwa kecelakaan ini, disebutjan bahwa Diduga Pengendara Scopy berbelok ke kanan secara Tiba-tiba kemudian sepeda Motor Honda CB 150 R yang di kendarai Subkhan Kholis akhirnya menabrak Sepeda Motoe didepannya yang dikendarai Gendhuk.

“Akibatnya kecelakaan lalu lintaspun terjadi setelah salah satu pengendara motor menabrak dari belakang,” Kata Kapolsek Kedungadem.

Keduanya terjatuh bersama kendaraan yang mereka tumpangi dan mengalami luka sehingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Muhammadiyah di Sumberrejo, akibat luka yang diderita kedua pengendara motor tersebut.

Kapolsek Kedungadem mengingatkan kepada masyarakat agar berhati hati apabila berkendara dan untuk memperhatikan arus lalu lintas di depannya begitu juga untuk melihat kebelakang dengan kaca spion apabila akan berbelok.

“Selain itu jauh sebelum berbelok untuk menyalakan lampu seein kendaraan guna menghindari tabrakan dari belakang,” Tutur AKP El Fauzi. (Sas*)

No More Posts Available.

No more pages to load.