Dari Perapian Ternak Hingga Merambat Ke Rumah, Wakijo Alami Luka Bakar

oleh -
oleh

SUARABOJONEGORO.COM – Nasib naas menimpa Wakijo (46) warga Desa Ngerejeng, Dukuh Nglegok, RT06/RW07, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro, yang mana akibat membakar perapian untuk ternaknya mengakibatkan kebakaran yang melahap rumah yang sebagian dipergunakan untuk kandang ternak. Sabtu (18/08/18).

Sukirno, selaku Kabid Pemadam Kebakaran Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, menuturkan bahwa kebakaran yang mengakibatkan Wakijo, mengalami luka bakar pada bakar di wajah dan tangan tersebut terjadi pada pukul 12.30 WIB.

“Saat ini korban dirawat di Polindes Ngrejeng,” katanya.

Dengan mengerahkan satu unit mobil Damkar dari Pos Padangan dengan mengerahkan empat personil api dapat dipadamkan pada pukul 13.05 WIB.

“Kami menerima laporan pada pukul 12.37 WIB, dan sampai di lokasi pukul 12.47 WIB, penyebab terjadinya kebakaran dari perapian (bediyang.red) ternak,” ujarnya.

Dari data yang dihimpun suarabojonegoro.com, dalam musibah kenakaran tersebit Wakijo, mengalami kerugian mencapai Rp6 juta, meliputi sebagian rumah dan kandang rusak ringan.

“Korban jiwa nihil, kerugian ditaksir mencapai Rp6 juta,” pingkasnya. (Bim/red).

Reporter : Bima Rahmat

No More Posts Available.

No more pages to load.