Setelah Rumah Mbah Niti Desa Simorejo Roboh, Ini Yang Terjadi KeKemudia

oleh -
oleh
Reporter: Monika

suarabojonegoro.com – Senyum bahagia terpancar dari Mbah Niti (98), warga Dusun Malebo RT.04/RW.01 Desa Simorejo Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro. Rumahnya yang roboh karena lapuk dimakan usia beberapa waktu lalu, pada Rabu (24/01) siang mulai dibangun lagi.

Sebelum melakukan pembangunan rumah Mbah Niti, selayaknya adat Desa setempat, Muspika bersama warga mengadakan selamatan pembangunan rumah dengan harapan agar mendapat keselamatan, dan kelancaran dalam proses pembangunan rumah.

Setelah dilakukan selamatan, Bhabinkamtibmas Aiptu Mudjiat, Babinsa Pelda Gunawan dan Kepala Desa H. Suwanto beserta warga masyarakat Desa Simorejo bahu membahu melaksanakan pembangunan rumah Mbah Niti.

Pembangunan rumah Mbah Niti diprakarsai oleh Forpimka Kanor diantaranya Kapolsek Kanor AKP Imam Kanafi, S.H, Camat Kanor Subiyono, S.H, M.Si, Danramil Kanor Kapten Inf. Panidi dan Para Anggota Polsek Kanor, Anggota Koramil Kanor.

“Pembangunan rumah Mbah Niti ini sudah kita rencanakan bersama sebelumnya, dan hari ini mulai kita kerjakan,” kata Kapolsek Kanor, AKP Imam Kanafi.

Atas prakarsa Forpimka Kecamatan Kanor dan warga Desa setempat yang mengerjakan pembangunan rumah secara bergotong royong, Kepala Desa Simorejo, H. Suwanto mengucapkan terima kasih yang telah memiliki kepedulian terhadao warganya. (Nik/Lis)

No More Posts Available.

No more pages to load.