Warga Tolak Berdirinya Usaha Hiburan Yang dekat Dengan Pemukiman

oleh -
oleh
Reporter : Bima Rahmat

suarabojonegoro.com– Warga Desa Sukorejo, RT13 dan RT14, Kecamatan Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, malam hari ini (05/12/17) menggeruduk salah satu tempat usaha Cafe dan Resto yang lokasinya berada dekat dengan lingkungan dan pemukiman warga dan diduga dipergunakan sebagai tempat hiburab Karaoke. Sebelumnya pada hari Selasa tanggal 05 Desember 2017, bertempat di rumah warga RT13/RW/04 Desa Sukorejo, telah melakukan musyawarah dengan pihak managemen UD “YES”, guna membahas rencana dibukanya Trail usaha Cafe dan Resto, di pertokoan Jalan Gajah Mada. Rabu (06/12/17).

Darmono, selaku Ketua RT 13, menyatakan bahwa dari musyawarah tersebut disepakati bahwa, dari pihak managemen menyanggupi untuk merubah konstruksi bagunan agar nampak transparan dan menyepakati untuk tidak diadakan Trail sebelum merubah konstruksi, serta dalam perjanjian yang di tandatangani oleh warga tersebut menyatakan bahwa warga akan mendukung pihak Cafe beroperasi sepanjang memenuhi apa yang ada dalam perjanjian.

“Tapi pihak managemen ditengarau telah melanggar perjanjian yang telah dibuat”, katanya.

Darmono, menyatakan bahwa warga Sukorjo RT13 dan RT14, secara tegas menolak berdirinya tempat usaha karaoke, terlebih didalamnya menyediakan, minuman keras, Room Karaoke, DJ, Hol, dan Discotik.

“Ini permintaan warga”, ujarnya.

Dari pantauan di lokasi, terlihat beberapa petugas Kepolosian yang berjaga di lokasi. Adapun dalam penolakan tersebut tidak ada tindakan anarkis dari warga setempat. Namun saat akan dikonfirmasi terkait peneolakan warga tersebut pihak managemen Cafe “YES” tidak berada di tempat, serta terlihat Cafe dalam keadaan tertutup.

“Saya menjamin warga tidak akan anarkis, tapi warga akan tetap mendemo kalau masih seperti ini”, pungkasnya.

Cafe ini berada dekat dilingkungan pemukiman warga sehingga hal tersebut juga membuat sebagaian warga merasa gerah. (Bim/red).

No More Posts Available.

No more pages to load.