Arief Januarso Bacabub Bojonegoro Optimis Lolos Jadi Cabub

oleh -
oleh
Reporter: Sasmito Anggoro

suarabojonegoro.com –  Dengan mendaftarnya penjaringam Bakal Calon Bupati (Bacabub)  melali DPC (Dewan Pimpinan Cabang)  PDI Perjuangan Bojonegoro pada hari Ini Arief dan telah mengambil Formulir pendaftaran serta berjanji segera mengembalikan Formulir Pendaftaran Bacabub,  dirinya optimis bakal lolos dalam penjaringan Bacabub melalui PDI Perjuangan.

Disampaikan oleh Arief Januarso pasca mengambil Formulir pendaftaran penjaringan Bacabub ini, pihaknya akan melakukan peningkatan soaialisasi dan jaringan yang sudah dibentuk, dan akan melakukan komunikaai dengan partai lain guna memenuhi kuota suara sebagai syarat maju sebagai Cabub. Rabu (14/6/17).

“Saya akan menunggu dulu hasilnya dari PDI Perjuangan,  selepas itu saya harus bergerak, saya sangat optimis bisa lolos, ” Kata Ketua Yayasan Unigoro ini.

Selain itu Pria yang biasa disapa Mas Ayik ini mengatakan bahwa dari beberapa hasil survei yang dilakukan oleh beberapa pihak,  dirinya selalu muncul sebagai kandidat Bacabub,  dan dengan mendaftarnya dirinya melalui penjaringan yang dilakukan oleh PDI Perjuangan,  adalah wujid kesiapan dan kesungguhannya maju di pertarungan Pemilukada 2018 Bojonegoro.

“Kalau saya tidak serius saya tidak mungkin daftar atau sosialisasi kepada masyarakat terkait pencalonan Saya untuk maju dalam pemilikada, ” Terang Mas Ayik pada awak media.

Ditanya terkait apakah dirinya akan maju sebagai Cabub atau Bacawabub, Mas Ayik mengatakan akan melihat dulu,  dari hasil survei yang pihaknya lakukan atau pihak lain lakukan.

Namun pihaknya sampai detik ini mengatakan tetap akan maju Sebagai Cabub,  “Niat saya sampai saat ini ke Cabubnya,  namun jika nanti harua di Bacawabub,  ya tinggal nanti kita lihat saja, ” Pungkasnya.

Dirinya berharap dukungan dan suport dari masyarakat Bojonegoro,  sehingga dapat maju sebagai Cabub dalam Pemilukada 2018 nanti dan dapat memberikan yang terbaik dari yang sudah ada oleh pemimpin di Bojonegoro.  (Ang

No More Posts Available.

No more pages to load.