Kepadatan di Persimpangan Babat, PosPam Baureno Buat Rekayasa Lalu Lintas ke Jalur Alternatif

Reporter: Waluyo Wahyu Utomo

SuaraBojonegoro.com – Kepadatan kendaraan pada H +3 Hari Raya Idul Fitri 1446 H yang terjadi di persimpangan Pasar Babat Kabupaten Lamongan, PosPam Baureno alihkan sejumlah kendaraan yang mengarah dari Bojonegoro menuju arah Surabaya ke jalur alternatif. Kamis (03/04/2025).

Disampaikan Kapolsek Baureno Iptu H. Sholeh. SH bahwa rekayasa lalu lintas ini dilakukan sebagai dampak kemacetan yang terjadi menjelang Pasar Babat, yakni mengalihkan sejumlah kendaraan melalui Jalan Alternatif di Pertigaan Desa Gunungsari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro.

“Dari Bojonegoro ke arah Surabaya kita kasih jalan alternatif Pertigaan PLN Desa Gunungsari tembus Babat”, ungkap Kapolsek Baureno Iptu H. Sholeh. SH

Berdasarkan pantauan dari PosPam Baureno pada pukul 09.00 WIB, terjadi adanya peningkatan volume kendaraan, dalam waktu 1 jam sebanyak 2.160 kendaraan roda empat melintas dari arah Bojonegoro menuju Surabaya. Sedangkan dari arah sebaliknya terpantau sebanyak 1.260 kendaraan melintas dari arah Surabaya menuju Bojonegoro.

Baca Juga:  Arus Kendaraan Lalu Lintas Lebaran Bojonegoro Menuju Babat Terpantau Ramai Lancar

Meski ada kenaikan volume kendaraan pada H +3, kondisi lalu lintas di depan PosPam Baureno masih dalam situasi aman dan lancar. (Why/Red)