Zona Merah Sebaran Covid-19 Di Bojonegoro Makin Meluas, Terkonfirmasi Positif Bertambah 3 Orang

oleh -
oleh

Reporter : Arum Sekar

SuaraBojonegoro.com – Jumlah Orang yang terkonfirmasi Positif Virus Corona (Covid 19) hari ini bertambah 3 orang, berdasarkan Update sebaran Covid-19 di Kabupaten Bojonegoro Per-Tanggal 7 Mei 2020 Jam 18.00 WIB menyebutkan bahwa Untuk status positif terkonfirmasi pada hari ini bertambah sebanyak 3 orang, di Kecamatan Sumberrejo 1 orang (kasus baru peningkatan status dari OTG), Bojonegoro 1 orang (peningkatan status sebelumnya PDP) dan Trucuk 1 orang (peningkatan status sebelumnya PDP). sehingga Jumlah positif terkonfirmasi hari ini menjadi sebanyak 12 orang.

“Sehingga jumlah positif terkonfirmasi kumulatif menjadi sebanyak 15 orang, meliputi yang dirawat 12 orang dan yang telah meninggal dunia sebanyak 3 orang,” Seperti yang disebutkan oleh Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Bojonegoro, Masirin.

Disampaikan juga bahwa Untuk status ODP, hari ini ada penambahan baru sebanyak 2 orang, yaitu di Kecamatan Bojonegoro 1 orang dan Kasiman 1 orang. ODP yang selesai dalam pemantauan hari ini sebanyak 6 orang, di Kecamatan Dander 1 orang, Kalitidu 1 orang, Ngambon 1 orang dan Tambakrejo 3 orang.

“Sehingga jumlah ODP dipantau pada hari ini sebanyak 37 orang.
ODP selesai pemantauan secara kumulatif sebanyak 159 orang, ODP keseluruhan secara kumulatif sebanyak 196 orang,” Jelas Masirin.

Sedangkan Untuk status PDP, hari ini berkurang sebanyak 2 orang, di Kecamatan Bojonegoro 1 orang dan Trucuk 1 orang, karena hari ini keduanya meningkat statusnya menjadi positif terkonfirmasi.
Sehingga pada hari ini jumlah PDP sebanyak 6 orang yaitu di Kecamatan Bojonegoro 2 orang, Trucuk 1 orang, Kepohbaru 1 orang, Kanor 1 orang dan Purwosari 1 orang.

Status PDP kumulatif sebanyak 8 orang, 6 orang dalam pengawasan dan 2 orang meninggal dunia. Untuk status ODR sebanyak 38.735 orang dan OTG sebanyak 366 orang. Dan bagi masyarakat untuk mengetahui Informasi tentang data sebaran, wilayah kecamatan dan desa terjangkit lebih lengkap dapat dilihat di website http://lawancorona.bojonegorokab.go.id.

Masirin menambahkan sesuai dengan pesan Bupati Bojonegoro, bahwa masyarakat agar mematuhi peraturan pemerintaj terkait protokol Kesehatan Covid 19. Apalagi kondisi Bojonegoro saat ini sebaran covid 19 menghawatirkan dengan adanya hasil Rapid Tes di Pasar Tradisional Kota Bojonegoro, sebanyak 86 pedagang lesehan reaktif positif hasil Rapid Tes.

“Lakukan anjuran pemerintah, mencuci tangan dengan bersih sesufah aktifitas, gunakan masker, jaga jarak aman satu meter, jangan keluar rumah jika tidak penting, dan tidak mudik,” Papar Masirin.

Mengantisipasi luasnya sebaran virus Corona adalah tanggung jawab bersama masyarakat dan pemerintah, juga diperlukan kesadaran tinggi dari masyarakat untuk mencegah sebaran Covid 19 di Bokonegoro. (Rum/Sas)

No More Posts Available.

No more pages to load.