Ratusan Daging Qurban Dibagikan Korem 084/Bhaskara Ke Warga Kurang Mampu

oleh -
oleh

SuaraBojonegoro.com – Kepedulian Korem 084/Bhaskara Jaya ke masyarakat kurang mampu di wilayah teritorialnya, terlebih di Surabaya patut mendapatkan apresiasi. Pasalnya, pihak Korem secara cuma-cuma membagikan ratusan kilogram daging hewan qurban ke masyarakat di Surabaya.

“Daging hewan qurban ini, kita salurkan langsung ke warga kurang
mampu. Ini wujud kepedulian kami ke masyarakat,” ujar Danrem 084/Bhaskara Jaya, Kolonel Inf Sudaryanto, S. E, ketika ditemui di
lokasi pembagian daging qurban. Minggu, 11 Agustus 2019.

Ia menilai, kepedulian ke masyarakat kurang mampu merupakan suatu hal utama yang harus dilakukan oleh seluruh personel di jajarannya.

“Mudah-mudahan ini bisa menjadi contoh bagi prajurit Korem lainnya,”
pungkasnya.

Terpisah, Sumarlan (45), salah satu warga penerima daging qurban mengaku sangat antusias dengan adanya pembagian daging yang berlangsung di Makorem saat ini. “Lokasinya cukup luas, kami tidak perlu berdesak-desakan pak,” cetus Sumarlan. (Lis/Red)

No More Posts Available.

No more pages to load.