Ada Lelang Lukisan Karya Seniman Di Bantaran Sungai Begawan Solo

oleh -
oleh

Reporter: Bima Rahmat

SuaraBojonegoro.com – Ketua Panitia Festival Bengawan 2018, Didik Wahyudi, mengaku bahwa pihaknya telah mengundang sejumlah pengusaha, perwakilan perusahaan minyak dan para politisi sebagai peserta lelang puluhan lukisan hasil karya para seniman dari Jawa Timur dan Jawa Tengah.

“Pelelangan berlangsung di bantaran Sungai Bengawan Solo tepatnya di Taman Bengawan Solo,” katanya.

Dirinya menegaskan jika lelang lukisan dari para seniman ini bersifat umum. Sedangkan untuk hasil lelang lukisan tersebut dipergunakan untuk mendokumentasikan lukisan serta mendokumenkan puisi-puisi karya sastrawan.

Didik, berharap agar dalam festival bengawan tahun depat digelar dengan event yang lebih besar. Tidak hanya itu, mantan wartawan ini berharap nantinya dapat mengundang seniman dan sastrawan dari luar negeri.

“Hasil dokumentasi puisi dan lukisan, akan ditampilkan dalam pameran selanjutnya,” ujarnya.

Dari data yang dihimpun, dalam acara lelang lukisan ini juga menampilkan pagelaran sastra bengawan. Setidaknya dalam acara ini terdapat 20 penyair dari daerah Jawa Timur. Diantaranya adalah Alif Zam Billah Feat Yuni Diyah Sulistyo dari Rembang, Jawa Tengah, Yonathan Rahardja, Heri Lamong dari Lamongan, Nastain Ahmad dari Bojonegoro, Hardho Sayoko dari Ngawi, Santos Sammin P Zerli, dan Abdul Jalil.

Anjrah Lelono Broto dari Mojokerto, Bonari Nabonenar dari Trenggalek, Agus Rego Ilalang dari Nganjuk, Herry Abdi Gusti, Rakai Lukman dari Gresik, Gampang Prawoto, Autar Abdillah dari Unvesa Surabaya serta Mashuri dari Balai Bahasa Jawa Timur.

Selanjutnya Sirikit Syah dari Surabaya, Ardi Susanti dari Tulungagung, Kusprihyanto dari Ngawi, Asrie Dede dari Tuban, Kanjeng Sastra Taruna dari Madiun, dan Suwandi Adi Suroto. (Bim/red).

No More Posts Available.

No more pages to load.